Dewi Perssik kini tengah berseteru dengan seorang ketua RT, lantaran mengaku ditolak saat mendaftar kurban. Pedangdut asal Jember itu juga mengaku dipalak oleh pak RT di tempat tinggalnya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta.
Mereka akhirnya dipertemukan untuk klarifikasi. Dalam proses klarifikasi tersebut, warga setempat di lingkungan tinggal Dewi Perssik ikut hadir.
Dalam video yang beredar, Dewi Perssik tampak emosi sembari terus menerus berteriak. Rosa Meldianti selaku keponakan pun ikut menenangkan Dewi Perssik.
"RT kok marah-marah, RT tuh mengayomi, di mana?" teriak Dewi Perssik dikutip dari unggahan akun TikTok @gak.muda.lagi, Jumat (30/06/2023).
Sejumlah aparat pun ikut membantu menenangkan mantan istri Saipul Jamil tersebut supaya tidak terjadi keributan berlebih.
Menariknya, ada seorang warga yakni emak-emak berceletuk kepada Dewi Perssik hingga sang pedangdut semakin murka.
"Dari sini saya lihat mana yang benar mana yang nggak, pendatang baru jangan sok makanya," celetuk emak-emak berkemeja putih tersebut.
"Kok sok, nggak ada yang sok, nggak ada yang sok, nggak ada yang sok di sini, nggak ada yang sok di sini," sahut Dewi Perssik.
Dewi Perssik lalu menegaskan bahwa ia berniat baik kepada warga di lingkungan tempat tinggalnya dan tak membawa agenda politik sama sekali.
"Saya punya niat baik sama warga di sini. Nggak ada unsur politik saya di sini," tambah Dewi Perssik.
Unggahan video itu seketika ramai dibanjiri beragam tanggapan di kolom komentar. Kebanyakan warganet tampak ikut menghujat Dewi Perssik dan lebih percaya dengan ucapan sang Ketua RT.
"Duta huru hara," komentar @win***.
"Barusan FYP klarifikasi pak RT, kok saya lebih percaya pak RTnya ya," timpal @mas***.
"Keren ibu celetukannya," tambah @arla****.
"Yang lain kurban adem aja ya artis-artis lain. Beli serahkan ke panitia udah beres tinggal liat kurbannya dipotong," ujar @ak***.
"Padahal tinggal bilang 'maaf saya yang salah' udah selesai semua masalah hmmm," kata @sus***.
Baca Juga
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
Artikel Terkait
-
Suami Dihina Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Kasih Pesan Bijak
-
Percaya Diri, Dewi Perssik Ngaku Bisa Rebut Hati Mayor Teddy Pakai Wirid
-
Reaksi Dewi Perssik Disorot, Gara-Gara Lihat Rina Nose Parodikan Aksi Panggungnya yang Erotis
-
Jejak Digital Viral Lagi, Dewi Perssik Debat Farhat Abbas di Acara TV sampai Tak Berkutik
-
Beda Adab saat Dipayungi, Tarif Manggung Dewi Perssik dan Irsal Fauzana Bak Bumi Langit
Entertainment
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!