Antonio Dedola baru-baru ini akhirnya buka suara dan memberikan klarifikasi perihal segala isu yang beredar.
Melalui story Instagram miliknya, Antonio Dedola membongkar tabiat Nikita Mirzani yang menghalangi dirinya berinteraksi dengan Lolly.
"Mari kita mulai dengan surat yang saya terima pada tanggal 22.06! Surat dari pengacara," tutur Antonio Dedola sambil melampirkan foto surat dalam sebuah amplop resmi dengan namanya sebagai penerima.
Surat tersebut dituliskan dalam bahasa Jerman, lalu diterjahkan oleh Antonio Dedola di story Instgram berikutnya.
Secara garis besar, Nikita Mirzani ternyata melarang keras Antonio Dedola untuk mewakili Lolly.
"Kami menyatakan bahwa kami mewakili kepentingan Ibu Nikita Mirzani, Jakarta, Indonesia. Alasan keterlibatan kami adalah karena hubungan Anda dengan anak perempuan klien kami, Laura, yang saat ini berada di Inggris," kata pihak Nikita Mirzani.
"Laura saat ini masih berusia 16 tahun dan masih di bawah umur, belum sepenuhnya memiliki kapasitas hukum. Klien kami adalah wali tunggal yang mempunyai hak asuh (atas Laura)," lanjutnya.
Kuasa hukum Nikita Mirzani kemudian mengurasikan hak kliennya sebagai wali hukum Lolly yang sah.
"Klien kami berwenang untuk mengatur hubungan Laura dengan pihak ketiga. Menjadi tanggung jawab klien kami untuk melindungi Laura dari hubungan dan kontak yang tidak pantas," tegas pengacara Nikita.
Hal itu yang menjadi dasar Nikita Mirzani melarang mantan suaminya itu melakukan sejumlah hal, salah satu di antaranya adalah menghubungi Lolly.
"Baik berkomunikasi melalui media sosial/pesan/telepon, dan sebagainya, atau secara langsung. Larangan ini juga berlaku untuk seluruh keluarga Anda," jelas pengacara Nikita Mirzani.
Selain itu, Nikita Mirzani secara spesifik melarang Antonio Dedola melakukan beberapa hal.
Hal itu mulai dari mempengaruhi Lolly untuk melawan Nikita Mirzani secara langsung maupun lewat media sosial, mencegah Lolly masuk sekolah, dan meminta Lolly mengganti nama belakangnya menjadi seperti Antonio Dedola.
Selain itu, Antonio Dedola dilarang meminta Lolly memanggilnya 'ayah' di depan umum, hingga mempublikasikan foto Lolly dan kedua saudaranya.
Antontio Dedola menegaskan bahwa dirinya tidak berniat buruk, ia hanya ingin membantu Lolly.
"Saya membaca banyak komentar miring tentang saya, tapi saya ingin menegaskan saya bukan orang jahat. Saya akan ungkap kebenaran di balik ini semua. Terima kasih atas dukungannya," tandas pria asal Jerman itu.
Baca Juga
-
4 Sunscreen Korea Mengandung Niacinamide, Bikin Wajah Glowing Seharian
-
Chat Makin Seru dan Gaul, Cara Bikin Stiker WhatsApp Bergerak dari Video
-
Cinta Laura: di Balik Independent Woman, Aku Tetap Manusia yang Bisa Rapuh
-
Pacari Katy Perry, Berapa Harta Kekayaan Justin Trudeau?
-
New Masculinity! Ini 4 Brand Skincare yang Bikin Cowok Makin Pede
Artikel Terkait
-
Nikita Mirzani Hapus Lolly dari Catatan Ahli Waris, Netizen: Terus Kenapa Dilarang Endorse?
-
Nikita Mirzani Larang Antonio Dedola Hubungi Lolly, Dendanya Tak Tanggung-Tanggung
-
Nikita Mirzani Ancam Antonio Dedola Hubungan dengan Lolly, Bayar Denda Segini jika Melanggar
-
Lolly Minta Dijadiin Anak Angkat ke Antonio Dedola, Nikita Mirzani Berpesan 'Jangan Hamil Duluan'
-
Nikita Mirzani Larang Antonio Dedola Hubungi Lolly, jika Melanggar Eks Suami Harus Bayar Denda Rp163 Juta
Entertainment
-
Cinta Laura: di Balik Independent Woman, Aku Tetap Manusia yang Bisa Rapuh
-
Pacari Katy Perry, Berapa Harta Kekayaan Justin Trudeau?
-
Realistis! Cinta yang Tak Selalu Manis di Drama China Exclusive Fairytale
-
One Punch Man Season 3 Banjir Kritik, Animator One Piece Buka Suara!
-
6 Anime yang Dilarang Tayang di Berbagai Negara karena Kontroversial
Terkini
-
4 Sunscreen Korea Mengandung Niacinamide, Bikin Wajah Glowing Seharian
-
Chat Makin Seru dan Gaul, Cara Bikin Stiker WhatsApp Bergerak dari Video
-
New Masculinity! Ini 4 Brand Skincare yang Bikin Cowok Makin Pede
-
5 Cafe Bernuansa Kerajaan di Malang Raya!
-
Tok! Timnas Indonesia Baru akan Miliki Pelatih Baru Sebelum Maret 2026