Tidak hanya diperankan oleh aktor senior seperti Kim Dong Wook dan Jin Ki Joo, drama Korea My Perfect Stranger juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris muda yang menarik perhatian.
Salah satunya adalah Lee Won Jung. Pria yang baru berusia 22 tahun ini memerankan karakter bernama Baek Hee Soeb, yang merupakan karakter muda dari ayah Baek Yoon Young (Jin Ki Joo).
Dalam drama My Perfect Stranger, Lee Won Jung dikenal sebagai sosok pemuda yang baik hati, sopan dan tampan. Ia juga suka bermain gitar dan bercita-cita menjadi pemain band.
Sukses curi perhatian dengan aktingnya yang totalitas, yuk simak profil lengkap Lee Won Jung di bawah ini.
Biodata Lee Won Jung
Nama : Lee Won Jung
Tanggal Lahir : 14 Februari 2001, San Francisco, California
Zodiak: Aquarius
Tinggi Badan: 182 cm
Golongan Darah: A
Agensi: Runup Company
Instagram: jung_or__
Pendidikan : Gachon University (Department of Theater and Film)
Perjalanan karir Lee Won Jung
Lee Won Jung termasuk aktor yang terbilang baru di dunia akting. Ia pertama kali debut di tahun 2019 melalui drama Class of Lies sebagai Lee Jeong Soo.
Sejak saat itu, Lee Won Jung mulai terus membintangi drama tiap tahunnya sebagai pemeran pendukung. Seperti saat ia berperan sebagai Lee Joon Woo di drama Live On yang juga dibintangi oleh Minhyun dan Jung Da Bin. Di tahun yang sama, ia juga berperan sebagai Yang Jeong Il dalam drama Extraordinary Attorney Woo.
Hingga di tahun 2023, ia mulai mendapatkan peran dengan banyak scene di drama My Perfect Stranger sebagai Baek Hee Soeb.
Akan comeback akting di drama Hierarchy
Usai bermain di drama My Perfect Stranger dengan 16 episode dan rating yang memuaskan. Lee Won Jung bakal kembali berakting di drama besutan Netflix berjudul Hierarchy. Drama ini akan tayang di tahun 2024 mendatang.
Drama Hierarchy berkisah tentang sekolah paling bergengsi di Korea Selatan yaitu SMA Jooshin. Sekolah ini hanya diisi oleh anak-anak konglomerat. Lee Won Jung akan menjadi salah satu pemeran penting dalam drama tersebut.
Nah, itu dia sederet fakta menarik tentang Lee Won Jung yang sukses curi perhatian di drama My Perfect Stranger sebagai Baek Hee Soeb. Selain karena aktingnya yang mumpuni, visual Lee Won Jung juga sangat rupawan. Nggak heran sih, kalau Lee Won Jung jadi idola baru bagi para pecinta drama Korea.
Baca Juga
-
5 Inspirasi Outfit Kantor ala Kim Seonho,Tampil Cerdas dan Profesional!
-
5 Ide Padu Padan Outfit dengan Rok ala Sakura LE SSERAFIM, Cute Abis!
-
5 OOTD Nerdy Look ala I.N Stray Kids, Cocok untuk yang Gak Suka Gaya Ribet
-
5 Inspirasi Gaya Nerdy Boy ala Soobin TXT, Simpel tapi Charming!
-
5 Inspirasi Outfit Liburan ala Yunjin LE SSERAFIM yang Simpel dan Modis!
Artikel Terkait
-
5 Daya Tarik Film Korea Kill Boksoon yang Sangat Wajib Kamu Tonton
-
Han So Hee Terima Tawaran 2 Drama, Mana yang Akan Diterima? Ini Kata Agensi
-
Han So Hee dan Kim Seon Ho Dipasangkan di Drama Baru, Warganet Tak Setuju
-
Akankah Han So Hee Menjadi Pasangan Kim Seon Ho dalam Drama Hong Sisters?
-
3 Drama Korea Terbaru dengan Sinematografi Terbaik yang Manjakan Mata
Entertainment
-
Usai Diterpa Rentetan Kontroversi, Jule Ungkap Ingin Jadi Diri Sendiri?
-
FX Fighter Kurumi-chan, Manga Bertema FX Trading Umumkan Adaptasi Anime
-
Sinopsis Bloody Flower: Drakor Baru Ryeoun, Geum Sae Rok, dan Sung Dong Il
-
Penghargaan Manga Taisho Umumkan Nominasi 2026, 12 Judul Bersaing
-
Teaser Rilis, Girl From Nowhere: The Reset Pamer Kengerian Nanno
Terkini
-
Membaca Adalah Olahraga Otak: Cara Alami Tingkatkan Daya Ingat dan Fokus
-
Maskeran Pakai Bubble Mask? Ini 5 Pilihan Biar Wajah Auto Glowing
-
Kesepian Kolektif di Era Konektivitas: Banyak Teman, Minim Kelekatan
-
Sinopsis Museum of Innocence, Kisah Obsesi dan Cinta yang Tayang Februari 2026
-
Mengenal Non-Apology Apology: Analisis Permintaan Maaf Azkiave yang Tuai Kritik.