Siapa di sini yang takut naik pesawat? Banyak dari kalangan selebriti yang mengaku takut naik pesawat, salah satunya pelantun tembang Saat Terakhir, Charly Van Houten.
Padahal seperti diketahui pesawat merupakan transportasi yang lazim digunakan artis Tanah Air saat mendapat tawaran job di luar kota. Lantas bagaimana Charly Van Houten menghadapi ketakutannya tersebut?
Takut Naik Pesawat, Charly Van Houten Sampai Harus Tolak 60 Job di Luar Kota
Sudah menjadi rahasia umum jika Charly Van Houten sang vokalis Setia Band ini takut naik pesawat. Yang mana fobia Charly ini bermula bukan karena ia mengalami acrofobia (takut ketinggian), melainkan khawatirnya muncul lantaran maraknya pemberitaan musibah kecelakaan transportasi pada kisaran 2011 silam.
Padahal sebagai anak band yang tengah mencapai puncak popularitas, tentu bandnya dibanjiri tawaran manggung di beberapa luar kota hingga sampai ke luar negeri. Seperti hal dalam waktu dekat ini, Charly dan kawan-kawan akan kembali menggelar konser di Negeri Jiran pada bulan Agustus mendatang.
Charly mengaku pernah tolak 60 job manggung di beberapa daerah karena takut melakukan perjalanan melalui transportasi udara tersebut.
"Jujur boleh dicek datanya, kota mana aja yang Charly tolak. Pokoknya perjalanan pesawat, aku tolak semua. Hampir kemarin job yang masuk itu permintaan sekitar 60 titik," ungkap Charly Van Houten, dikutip dari kanal Youtube SCTV pada Minggu (9/10/2023).
Namun, Charly sendiri tidak mau berlarut-larut dibayangi rasa takutnya itu. Demi mempertahankan eksistensi bandnya, Charly berusaha melawan ketakutannya. Hal itu dibuktikannya saat menggelar konser tur di Kuala Lumpur, Malaysia pada 11 Maret 2023 lalu.
"Baru sekarang saya Bismillah karena saya juga gak boleh memikirkan diri saya sendiri, karena di sini juga ada Pepeng, ada yang lain, ada teman-teman manajemen yang juga butuh eksistensi yang berjalan," tutur vokalis band asal Cirebon itu.
"Jadi ya sudah aku berusaha terapi untuk berani dan pertama kali aku naik pesawat lagi yaitu kemarin konser di Kuala Lumpur," sambungnya.
Demikian artikel terkait Charly Van Houten yang takut naik pesawat hingga tolak 60 job manggung. Bagaimana pendapatmu?
Baca Juga
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
Artikel Terkait
-
Kolaborasi dengan Dewa 19 di Panggung, Charly Van Houten Dikira Aziz Gagap
-
Dapat Rekom PAN Jadi Cawabup Sukabumi, Charly eks ST12 Ngaku Ada yang Minta Maju Cawagub
-
Sukses Digelar, D'Masiv Terkesan Bisa Guncang Panggung LMAC Super Hitz Fest 2024
-
Gagal Melenggang ke Senayan, Charly Van Houten Maju di Pilkada Sukabumi
-
Charly Van Houten Dapat Rekomendasi Maju Pilbup Sukabumi Bersama Hasim Adnan
Entertainment
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
Terkini
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini