Lady Nayoan terus menjadi sorotan usai membongkar perselingkuhan antara sang suami Rendy Kjaernett dengan Syahnaz Sadiqah.
Belakangan ini, Lady Nayoan disebut mengikuti jejak Inara Rusli yang bernasib sama-sama diselingkuhi suami, yakni melakukan siaran langsung alias live di media sosial.
Terbaru ini, Lady Nayoan melakukan siaran langsung di akun Instagram pribadinya hingga menjadi bahan perbincangan.
Pada kesempatan itu, Lady Nayoan menyinggung perihal kebiasaan Syahnaz Sadiqaj yang masih sering ngompol. Hal itu bermula ketika salah satu warganet membahasnya di kolom komentar dan dibaca oleh Lady Nayoan.
Ibu tiga anak itu mengaku bahwa dirinya justru tidak tahu peringai selingkuhan suaminya itu.
"Suka ngompol? Emang iya? Aku nggak tahu lho," kata Lady dikutip dari unggahan akun TikTok fitri_febry07 pada Minggu (9/7/2023).
"Itu badan-badannya dia, masa aku yang ituin. Terserah dia aja udah," sambungnya.
Meskipun tak berkomentar banyak, Lady Nayoan meminta warganet untuk bertanya langsung kepada Syahnaz perihal kebiasaan ngompol tersebut.
"Coba di-DM gih, coba tanya gih di-DM," pinta Lady Nayoan sembari tertawa kecil.
"Iya... Dari tadi ditanyain melulu makanya aku bilang, 'Coba DM sana, tanya, tanya sendiri'," lanjutnya menambahkan.
Potongan vidoe live Lady Nayoan itu seketika mengundang beragam tanggapan di kolom komentar.
"Nggak tahan tawa jadi ngakak saya," komentar warganet.
"Hahahaha ngompol nggak tuh," timpal warganet lain.
"Iya benar Boyen masih ngompol," imbuh yang lain.
Soal Syahnaz yang masih mengompol itu dibongkar oleh Raffi Ahmad sendiri yang notabene merupakan sang kakak di program OKAY BOS Trans 7. Pada kesempatan itu, Raffi Ahmad bertanya kepada Jeje Govinda soal adiknya yang memiliki kebiasaan ngompol.
"Bener enggak? Tahu Syahnaz ngompol sebelum menikah atau sesudah menikah?" ujar Raffi Ahmad.
Di sisi lain, Syahnaz Sadiqah emosi lantaran rahasianya dibeberkan sendiri oleh sang kakak.
"Dari sebelum nikah, situ kan suka koar-koar saya suka ngompol jadi dia tahu dong," ucap Syahnaz Sadiqah.
Baca Juga
-
Perjalanan Menemukan Makna Hidup Sejati di Novel Pencari Harta Karun
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Keren! Rizky Pratama Riyanto Sabet 5 Kali Juara Lomba Video di Karawang
-
Menari Bersama Keberagaman: Seni Pembelajaran Diferensiasi di Kelas Modern
-
Tradisi Perempuan Jepang di Tahun 1930-an di Novel The Makioka Sisters
Artikel Terkait
-
Juan Ikut Nimbrung Berita Perselingkuhan Syahnaz, Banjir Nyinyiran: Billy Aja No Komen
-
Mantan Pacar Sebut Syahnaz Sadiqah Cerewet, Akui Putus Karena Masalah Ini...
-
Denny Darko Bongkar Alasan Dibalik Sikap Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda yang Bungkam Soal Perselingkuhan: Ada Sebuah...
-
CEK FAKTA: Terbongkar! Motif Perselingkuhan Syahnaz dan Rendy Ternyata untuk Popularitas
-
CEK FAKTA: Jeje Govinda Hancur Dapati Video Syur Syahnaz Sadiqah Viral, Benarkah?
Entertainment
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
7 Rekomendasi Film Petualangan Seru yang Membuatmu Lupa Waktu
-
Tembus 2 Juta Penonton Film Sore: Tentang Perjalanan yang Membekas di Hati
-
Step It Up oleh IDID: Tekad Kuat untuk Mengukir Jalan Sendiri Menuju Sukses
Terkini
-
Perjalanan Menemukan Makna Hidup Sejati di Novel Pencari Harta Karun
-
Keren! Rizky Pratama Riyanto Sabet 5 Kali Juara Lomba Video di Karawang
-
Menari Bersama Keberagaman: Seni Pembelajaran Diferensiasi di Kelas Modern
-
Tradisi Perempuan Jepang di Tahun 1930-an di Novel The Makioka Sisters
-
BRI Super League: Novan Setya Sasongko Ungkap Target dengan Madura United