Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda baru saja mengunggah video klarifikasi perihal skandal perselingkuhan yang mencatut nama adik Raffi Ahmad itu.
Dalam video yang diunggah di kanal YouTube mereka, Syahnaz mengaku menyesal telah menjalin hubungan terlarang di belakang Jeje Govinda.
"Aku menyesal pasti banget, menyesal banget dengan apa yang udah terjadi semuanya. Mungkin aku kemarin-kemarin kurang bisa menghargai, kurang bisa bersyukur. Aku udah dikasih keluarga yang baik, dikasih suami yang baik banget kayak kamu," ujar Syahnaz dikutip dari kanal YouTube Jeje & Nanas Channel, Senin (10/07/2023).
Jeje Govinda sendiri mengaku telah memaafkan perbuatan Syahnaz. Drummer Govinda itu mengaku selama ini diam karena menjaga nama baik sang istri.
Selain itu, Jeje Govinda mengaku tetap menganggap Syahnaz sebagai wanita mulia.
Pasalnya, mau bagaimanapun Syahnaz tetaplah seorang ibu yang telah melahirkan anak-anaknya.
"Gue akan selalu lindungi Nanas, anak-anak gue. Karena apapun juga Nanas adalah ibu dari anak-anak gue," ujar Jeje Govinda.
"Buat gue ada dua wanita paling mulia di dunia ini, yang pertama adalah ibu yang melahirkan gue, yang kedua ibu yang melahirkan anak-anak gue," ucapnya sambil menatap Syahnaz.
Pada akhir video klarifikasi tersebut, Jeje Govinda memeluk dan mencium kening sang istri. Sementara itu, Syahnaz tampak dengan senang hati menerima pelukan Jeje Govinda sembari tersenyum lebar di rangkulan suami.
Momen Syahnaz yang tampak tersenyum lebar saat dipeluk Jeje pun langsung menjadi sorotan warganet.
Potongan video tersebut diunggah kembali oleh akun TikTok @apikfacts hingga menuai beragam tanggapan di kolom komentar.
"Tatapannya mengatakan, hore Ladyy aku menang," komentar warganet.
"Antara ngsih kode dan ngetawain lawannya," tambah lainnya.
"Menang dia, dari tatapannya kelihatan," imbuh warganet lain.
"Dih matanya kayak ngeledekin, kasihan yang onoh udah bela-belain ditato punggungnya eh abis manis ditiup," tulis warganet di kolom komentar.
"Itu kayak ngasih kode ke Rendy yeay kita aman gitu kali ya," timpal lainnya.
Tag
Baca Juga
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
-
Teror Hiu Belum Berakhir, Netflix Kembangkan Sekuel Film Under Paris
-
Pidato Erick Thohir di Ruang Ganti Jadi Kode Keras bagi Shin Tae-yong
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Ulasan Novel Penaka: Kisah Istri Menghadapi Suami yang Kecanduan Game
Artikel Terkait
-
Beda Kekayaan Pratama Arhan dan Azizah Salsha, Tampil Mesra usai Isu Perselingkuhan
-
Tampil Satu Frame, Perubahan Ekspresi Pratama Arhan ke Azizah Salsha saat Tak di Depan Kamera Jadi Sorotan
-
Pratama Arhan - Azizah Comeback Rangkulan di Acara Mewah, Netizen Heboh Lihat Ada yang Aneh
-
Bertarung di Pilbup Bandung Barat, Harta Kekayaan Gilang Dirga Hampir Separuh Kepunyaan Jeje Govinda
-
Kisah Raline Shah Kena Bell's Palsy hingga Wajah Lumpuh Setengah, Sempat Pasrah Jika Kondisinya Permanen
Entertainment
-
Teror Hiu Belum Berakhir, Netflix Kembangkan Sekuel Film Under Paris
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
Terkini
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
-
Pidato Erick Thohir di Ruang Ganti Jadi Kode Keras bagi Shin Tae-yong
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Ulasan Novel Penaka: Kisah Istri Menghadapi Suami yang Kecanduan Game
-
Ulasan Novel The Privileged Ones: Dinamika Remaja dan Kelas Sosial