Nama Nathalie Holscher masih menjadi perbincangan usai memilih untuk melepas hijab yang ia kenakan.
Keputusan itu disampaikan pertama kali oleh Nathalie Holscher melalui akun Instagramnya dengan membagikan video pendek dirinya lepas hijab. Nathalie Holscher sendiri kini mengumumkan bahwa ia launching sebuah produk perawatan rambut.
Setelah memutuskan untuk melepas hijab itu, tak sedikit pula yang berspekulasi bahwa Nathalie Holscher hendak kembali terjun ke dunia malam.
Warganet menduga bahwa Nathalie Holscher bakal kembali bekerja menjadi Disc Jocker atau DJ, seperti pekerjaan sebelum ia menikah dengan Sule.
Namun belum lama ini, Nathalie Holscher menegaskan bahwa dirinya tak akan kembali menjadi DJ meskipun sudah lepas hijab.
Hal itu dijawab oleh Nathalie Holscher saat ditanya oleh warganet di kolom komentar pada unggahan terbarunya di TikTok.
"Gelar DJ Nathalie comeback kah?" komentar warganet di kolom komentar di unggahan akun TikTok @nathalieholscher14, dikutip pada Senin (17/07/2023).
"Big no," tegas Nathalie Holscher menjawab komentra tersebut.
Kendati banyak yang menghujat keputusan Nathalie untuk melepas hijab, namun tak sedikit pula yang tetap mendukung dengan pilihan ibu satu anak itu.
"Tetap semangat ya bun love u, aku senantiasa dukung kamu Nat," tutur @del****.
"Mau gimana pun terserah kak Nathalie asalkan nggak ngerepotin kalian dan cara kak Nathalie bahagi," imbuh @xyz****.
"Pasti berat kan di posisi sekarang? Semangat bunda jangan dengerin kata netizen! tebarkan bahagiamu," sahut @slv****.
"Nggak bakal, jadi DJ berapa sih duitnya. Enak jadi artis," komentar @use***.
"Dia nggak berubah, ini emang aslinya dia," timpal @rat***.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Bukan Kecewa dan Popularitas Nathalie Holscher Putuskan Lepas Hijab, Ustaz Derry: Iman Lagi Lemah
-
Putri Anne Lepas Hijab, Kini Tampil Cantik dengan Rambut Warna Merah
-
Sindir Nathalie Holscher? Nikita Mirzani Sebut Janda Tak Bersyukur Dinafkahi Rp25 Juta oleh Eks Suami
-
Dicap Perempuan Matre, Nathalie Holscher Bilang Begini
-
Sindir Nathalie Holscher, Nikita Mirzani Sebut Gendeng Uang 25 Juta Dianggap Kecil
Entertainment
-
Garap Reboot, Kristen Stewart Ingin Kembali ke Twillight Jadi Sutradara
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
-
Prinsip Dilanggar, Manohara Pilih Putuskan Youtuber Kristian Hansen
-
Wardatina Mawa Tolak Damai, Kasus Dugaan Zina Inara Rusli Masuk Penyidikan
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo