Aurel Hermansyah secara blak-blakan mengakui bahwa Atta Halilintar bukanlah tipe pasangan idamannya. Putri sulung Anang Hermansyah itu bahkan menyampaikan bahwa ia sempat ogah berjodoh dengan Atta Halilintar.
Hal tersebut dinyatakan Aurel sendiri ketika berbincang dengan Denny Sumargo soal pertemuan pertamanya dengan anak sulung Geni Faruk itu.
"Kalau omongan benar-benar harus hati-hati, aku kemakan omongan aku bilang aduh jangan sampai deh gue punya pacar kayak Atta," kata Aurel seperti yang dikutip dari kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Selasa (25/7/2023).
"Aku sampai ngomong kayak gini, dia itu alay berisik, gue enggak bisa sama dia, dia bukan tipe gue," sambungnya.
Menurut Aurel Hermansyah, Atta Halilintar merupakan orang yang alay dan berisik, bahkan tak termasuk kriteria pria idamannya. Aurel Hermansyah sendiri mengaku memiliki kriteria pria dengan badan bagus layaknya Zac Efron.
Kendati demikian, pemikiran Aurel Hermansyah soal Atta Halilintar berubah ketika mereka mulai saling berbicara.
"Aduh kayaknya Atta bukan tipe aku, aku bilang ih ini orang ilfeel-in banget, karena dia berisik aku pikirnya gitu kan," ungkap Aurel Hermansyah.
"Setelah kenal ngobrol ternyata enggak gitu, dari look nya emang bukan tipe aku," imbuhnya.
Aurel Hermansyah lalu menyatakan bahwa Atta Halilintar yang bisa menjadi pemimpin membuat dirinya makin nyaman. Terlebih lagi setelah Atta Halilintar yang mulai melakukan perubahan pada tubuhnya menjadi lebih kekar.
"Aku tertarik sama dia setelah gym gitu," ujar Aurel Hermansyah lagi.
Diketahui bahwa Atta dan Aurel menikah sejak 2021 lalu. Keduanya sudaha dikaruniai satu orang anak dan tengah menanti kehadiran anak kedua.
Baca Juga
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Artikel Terkait
-
Aurel Hermansyah Trauma dengan Perpisahan: Aku Benci Banget Perselingkuhan
-
Aurel Hermansyah Tak Pernah Curhat dengan Kris Dayanti: Kalau Inget Masa Lalu Jadi Mikir Negatif
-
Aurel Hermansyah Bantah Dipaksa Atta Halilintar Tampil Berhijab Selepas Menikah
-
Aurel Hermansyah Wanti-wanti Atta Halilintar soal Perselingkuhan, Trauma Jadi Anak Broken Home?
-
Tak Ingin Pernikahan Aurel Hermansyah Berantakan Seperti Dirinya, Anang Hermansyah: Hormati Suami!
Entertainment
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
-
Sinopsis Border 2, Film India yang Dibintangi Sunny Deol dan Varun Dhawan
-
Wajib Militer, Lee Jung Ha Absen dari Peran Kim Bong Seok di Moving Season 2
-
35 Tahun Berlalu, Sam Raimi Sebut Sekuel Film Darkman Sedang Disiapkan
Terkini
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
Belajar Tentang Cinta dan Penerimaan Lewat 'Can This Love Be Translated?'
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi