Boy group WayV akan segera menyapa para penggemar mereka di Macau lewat tur fanmeeting 'Phantom' pada tanggal 12 Agustus 2023 mendatang.
Acara jumpa penggemar yang akan diadakan di kampung halaman salah satu member WayV, yakni Hendery, rupanya menerima respon dan minta yang tinggi dari para penggemar.
Mengutip dari akun resmi Twitter WayV pada Kamis (27/7/2023), karena jumlah peminat yang tinggi, WayV menambahkan satu hari lagi untuk acara fanmeeting 'Phantom' di Macau.
Hari tambahan untuk fanmeeting 'Phantom' di Macau dijadwalkan pada tanggal 13 Agustus 2023. Dengan begitu, WayV akan menyapa para penggemar mereka di Macau selama 2 hari berturut-turut dari tanggal 12-13 Agustus 2023.
Acara tersebut akan diadakan di Broadway Theater, Macau, pukul 19.00 waktu setempat untuk hari pertama, dan pukul 12.00 untuk acara hari kedua.
Sementara itu, untuk penjualan tiket fanmeeting pada hari kedua akan dibuka pada tanggal 31 Juli 2023, pukul 12.00 waktu setempat.
Untuk acara fanmeeting 'Phantom', kelima member WayV, meliputi Kun yang sebelumnya diumumkan absen dari event KCON LA 2023 akan bergabung dan tampil bersama member WayV lainnya yakni Xiaojun, Yangyang, Hendery, dan Ten.
Para penggemar pun menyambut pengumuman penambahan hari kedua ini dengan penuh suka cita, pasalnya sudah lama mereka menantikan penampilan WayV.
"Akhirnya mereka menambahnya menjadi 2 hari. Selamat berebut tiket untuk WayZenNi Macau," ungkap salah satu penggemar.
"Wah Hendery pulang kampung lagi. Semoga bisa bertemu dengan keponakannya," imbuh penggemar yang lain.
"Semoga setelah ini mereka juga mengumumkan tur fanmeeting ke Amerika Utara," tutur penggemar yang lain.
"Bukankah lebih baik mengumumkannya sekaligus dan mengumumkan kapasitasnya saat pertama kali kalian mengumumkan acaranya agar para penggemar bisa merencanakan jadwal mereka dengan baik," usul salah satu penggemar.
Sejak merilis mini album keempat 'Phantom' pada bulan Desember 2022 lalu, WayV telah menyapa penggemar di berbagai negara lewat tur fanmeeting 'Phantom'.
Mulai dari Korea Selatan, Thailand, Indonesia, Filipina, Hong Kong, Singapura, dan beberapa negara Eropa seperti Paris dan London. Setelah menyapa para penggemar di Macau, WayV akan tampil di KCON LA 2023 pada tanggal 18 Agustus 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Winwin WayV Cedera di Lokasi Syuting, Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Entertainment
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
Terkini
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna