Arie Kriting belum lama ini dibanjiri hujatan dari warganet karena stand up comedy berjudul 'Ilmu Hitam'.
Pertunjukan itu menjadi sorotan lantaran sebelumnya ibu Indah Permatasari menuding Arie Kriting menggunakan ilmu hitam untuk mendapatkan putrinya.
Buntut hal tersebut, Arie Kriting sampai disebut bermulut ember oleh salah satu warganet. Indah Permatasari pun tak terima dengan hujatan kepada suaminya itu dan membalas komentar warganet tersebut melalui unggahan video terbarunya di Instagram.
“Yaelah, lakinya bikin judul gini amat. Udah anaknya direbut masih kurang kali ya. Ingat Indah, jangan biarkan ibumu makin menderita karena suamimu! Apa kamu gak malu punya suami ember!” tulis komentar seorang warganet.
Indah Permatasari lalu memberikan penjelasan soal materi stand up comedy yang dibawakan oleh Arie Kriting.
Ibu satu anak itu justru mengaku senang saat Arie Kriting menyinggung hal tersebut. Sebab, Indah Permatasari mengaku ia dan suami selalu diam ketika dituding menggunakan ilmu hitam oleh ibunya, Nursyah.
“'Apa kamu nggak malu punya suami ember?' Nggak sih, justru aku senang ya bang Arie akhirnya ngomong gini,” ungkap Indah Permatasari yang dikutip dari Instagramnya, Selasa (01/08/2023).
Selanjutnya, Indah Permatasari menyampaikan bahwa mereka diam karena menganggap hal itu menjadi permasalahan keluarga.
“Selama bertahun-tahun kami diam bahkan bang Arie nggak ada klarifikasi apapun. Karena kami pikir ini masalah keluarga gitu,” ujar Indah.
Arie Kriting sendiri disebut Indah Permatasari telah meminta izin terlebih dahulu kepadanya saat hendak mengangkat materi ilmu hitam di stand up comedy-nya.
Indah Permatasari pribadi yakin Arie Kriting tak ingin menyudutkan siapapun dalam stand up comedy uang dibawakannya itu.
“Bang Arie juga sebelumnya udah nanya aku apa boleh bawain materi seperti itu, aku tersinggung nggak, aku bakalan sedih nggak. Menurut aku ya nggak apa-apa, karena memang kenyataannya seperti itu,” ujarnya.
“Aku yakin bang Arie nggak pernah punya perasaan untuk menyudutkan siapapun,” pungkas Indah Permatasari.
Oleh sebab itu, Indah Permatasai meminta warganet untuk taj berpikir yang berlebihan perihal keluarganya.
Tag
Baca Juga
-
Terungkap! Ini Alasan Timnas Indonesia Terus Main di GBK Meski Kondisinya Buruk
-
Moon Ga Young Konfirmasi Bintangi Drama Baru Bersama Lee Jong Suk
-
Ulasan Buku 'Bukan Dunia yang Keras, Mungkin Kita lah yang Terlalu Lunak'
-
Warung Ayam Mekik, Destinasi Kuliner Klasik di Kota Jambi
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
Artikel Terkait
-
Siapa Itu Ferry Irwandi? Bikin Geger Live Streaming demi Buktikan Santet, Endingnya ...
-
Kini Berani Kritik Pemerintah, Komika Bintang Emon Dulu Pemalu saat Jualan Bakpao
-
Masih Kecewa dengan Wasit yang Pimpin Laga Bahrain vs Indonesia, Arie Kriting: Ilmu Hitam Lagi OTW, Mohon Doanya
-
Ke Pasar Tradisional Pakai Outfit Sederhana, Indah Permatasari Tetap Kece
-
Film Kaka Boss Turun Layar dengan Kantongi 850 Ribu Penonton, Arie Kriting: Saya Bawa Cerita dan Konsep Original
Entertainment
-
Moon Ga Young Konfirmasi Bintangi Drama Baru Bersama Lee Jong Suk
-
Miliki Aura Nenek, Ini Peran Jung Ji So di Drama Korea Miss Granny
-
Punya Teror Mengerikan, Ini 5 Film tentang Monster Laut yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri
-
Baby Monster Umumkan Tur Dunia Pertama 'Hello Monsters' Januari 2025
-
Sembunyikan Identitas Pangeran, Ini Peran Bae In Hyuk di Check In Hanyang
Terkini
-
Terungkap! Ini Alasan Timnas Indonesia Terus Main di GBK Meski Kondisinya Buruk
-
Ulasan Buku 'Bukan Dunia yang Keras, Mungkin Kita lah yang Terlalu Lunak'
-
Warung Ayam Mekik, Destinasi Kuliner Klasik di Kota Jambi
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
-
Ulasan Buku Berani Bahagia, Raih Kebahagiaan Lewat Nalar Psikologi Sosial