Salah satu girl group dari SM Entertainment, Red Velvet beberkan rencana comeback album ketiga pada tahun ini.
Kabar membahagiakan tersebut dibagikan langsung oleh para member ketika tengah mengadakan siaran langsung Ladies Night untuk perayaan hari debut mereka yang kesembilan tahun pada Selasa (1/8).
Yeri menyebut bahwa Red Velvet tengah disibukkan dengan persiapan album baru yang direncanakan rilis sebelum menutup tahun 2023. Album tersebut dikabarkan akan menjadi album penuh ketiga Red Velvet setelah The Red dan Perfect Velvet.
"Kami sedang mempersiapkan album penuh ketiga kami," kata Yeri, seperti yang dilaporkan NME pada Rabu (2/8). "Setelah siaran ini, kami akan mengadakan pertemuan untuk persiapan comeback."
Meski belum diberi detail terkait bulan perilisan, Red Velvet mengaku menargetkan comeback pada paruh kedua tahun 2023.
"Tujuan kami adalah untuk merilis album ini pada paruh kedua tahun ini. Tolong tunggu kami. Kalian pasti akan menyukainya," tutur Yeri lagi.
Comeback dari Red Velvet tentu menjadi penantian emas bagi penggemar mereka yang biasa disapa Reveluv. Pasalnya, perilisan album baru Red Velvet akan menjadi album penuh pertama sejak terakhir kali merilis Perfect Velvet pada enam tahun lalu.
BACA JUGA: Aming Ngaku Ingin Nikah dengan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Bersyukur: Alhamdulillah Istriku...
Kala itu, grup yang diketuai oleh Irene tersebut mencapai kesuksesan besar berkat single utama "Peek-a-Boo" yang dirilis tahun 2017 silam.
Sepanjang perjalanan karier Red Velvet sejak 2014, pelantun lagu "Psycho" tersebut telah mengeluarkan koleksi tujuh mini album dengan terakhir kali merilis The ReVe Festival 2022 - Birthday pada November 2022.
Selain itu, salah satu anggota grup, Wendy, tengah disibukkan dengan perilisan album penuh sebagai musisi solo. Joy yang sempat hiatus akibat kondisi kesehatan juga dikabarkan bakal kembali aktif dalam kegiatan grup Red Velvet.
Di bulan September mendatang, Red Velvet dipastikan tampil sebagai salah satu lineup dari SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE Jakarta yang digelar tanggal 23 September di Gelora Bung Karno.
Konser dari SM Entertainment tersebut juga akan diisi oleh TVXQ!, Super Junior, NCT 127, NCT Dream, WayV, aespa, dan grup baru SM Entertainment, RIIZE.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Baru 5 Hari, Jurassic World Rebirth Mengganas di Puncak Box Office
-
Usai Debut Sub-unit, Hoshi dan Woozi SEVENTEEN Bakal Wamil September 2025
-
Cate Blanchett Muncul di Squid Game 3, Spoiler Gabung Versi Amerika?
-
Sutradara Spill Cerita F1 Bila Lanjut Sekuel, Ingin Ada Tom Cruise!
-
Debut Tak Memuaskan di Box Office, Produser Ngaku M3GAN 2.0 Flop
Artikel Terkait
Entertainment
-
Baru 5 Hari, Jurassic World Rebirth Mengganas di Puncak Box Office
-
Anime Boku no Hero Academia Vigilantes Lanjut Season 2, Bakal Tayang 2026 Mendatang
-
Express Mode oleh Super Junior: Tak Pernah Berhenti Raih Tujuan dan Mimpi
-
Akan Rilis di Indonesia, Ulik Lebih Dalam Film Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle
-
Beda Sehari, Pledis Umumkan Tanggal Wamil Hoshi dan Woozi SEVENTEEN
Terkini
-
Ulasan Buku Hello, Habits: Mejadi Versi Terbaik Diri Lewat Kebiasaan Kecil
-
4 Toner Diklaim Ampuh Melembapkan Kulit Kering dan Memperbaiki Skin Barrier
-
Review Buku You Don't Need to be Loved by Everyone: Bahagialah Tanpa Validasi Siapa pun
-
Dua Pemain ASEAN yang Pernah Bertanding Lawan Mendiang Diogo Jota, Siapa yang Bisa Mengalahkan?
-
Cerita Remaja dan Kuliner Khas Betawi Berpadu dalam Novel Delicious Lips