Anak Pinkan Mambo yang kedua, MA menjadi korban pelecehan seksual ayah tirinya, Steve Wantania. Aksi bejat sang ayah tiri itu dilakukan saat MA masih berusia 12 tahun.
MA belum lama ini kembali angkat bicara soal kehidupannya. Saat berbincang dengan Fuji, MA membahas latar belakangnya sebagai anak kedua dari Pinkan Mambo dan Sandy Sanjaya.
MA menyampaikan bahwa dirinya memiliki kakak laki-laki yang hanya berbeda satu tahun dengannya.
"Papa kandung itu anaknya ada dua, aku sama kakakku. Dia cuma beda satu tahun doang sama aku," ungkap MA dalam podcast yang tayang di YouTube Fuji an, dikutip pada Rabu (09/08/2023).
Kakak kandung MA yang diketahui bernama Alfa Rezel sendiri hingga saat ini masih tinggal bersama Pinkan Mambo.
Meskipun tak lagi satu atap, hubungan MA dengan sang kakak masih tetap terjaga baik.
"Kalau hubunganku sama kakak aku baik-baik saja. Sebelum aku memberitakan ini, kita juga contact. Sesudah dia juga contact. Jadi sampai sekarang, nggak contact setiap hari, tapi masih kabar-kabaran," beber MA.
Akan tetapi, MA pribadi tak pernah bercerita perihal peristiwa pelecehan seksual sang ayah tiri kepada sang kakak.
Pasalnya, kakaknya tak melakukan apapun untuk membela meski sudah tahu MA melapor pelecehan seksual kepada Pinkan Mambo.
"Enggak, karena di situ kakakku tau tapi nggak ngelakuin apa-apa. Jadi aku ngerasa lebih baik menyimpannya untuk diriku sendiri," pungkas MA.
Sebelumnya Pinkan Mambo terungkap memblokir WhatsApp MA, serta meng-unfollow Instagram sang putri. Walau Pinkan sibuk wira-wiri klarifikasi, MA mengaku tak ada upaya sang ibunda untuk menghubunginya.
Baca Juga
-
4 Ide Padu Padan Celana Jeans ala Jihyo TWICE, Stylish dan Cozy Abis!
-
Langit Goryeo: Ketika Cahaya Menemukan Langitnya di Tengah Puing-puing Luka
-
Krisis Etika Komunikasi Pejabat: Negara Asbun dan Rakyat yang Kian Letih
-
Cha Eun Woo Klarifikasi Isu Penggelapan Pajak, Bantah Hindari Penyelidikan
-
Fokus Pemulihan Setelah Operasi, Cha Joo Young Absen Promosi Film Sister
Artikel Terkait
-
MA Anak Pinkan Mambo Ungkap Punya Gebetan, Warganet Tebak-tebakan: Billy Syahputra?
-
Anak Pinkan Mambo Heran Ibunya Tak Nyambung saat Bicara Pelecehan Seksualnya di Media
-
Pinkan Mambo Blokir Nomor WhatsApp dan Akun IG Anak Usai Kasus Pelecehan Suaminya Viral, MA Pilih Legowo
-
Penyelenggara Miss Universe Bohong soal Pernyataan Finalis Sudah Tandatangani Persetujuan Body Checking
-
MA Ngaku WhatsAppnya Diblokir Pinkan Mambo Setelah Bongkar Pelecehan Seksual Sang Ayah Tiri
Entertainment
-
Cha Eun Woo Klarifikasi Isu Penggelapan Pajak, Bantah Hindari Penyelidikan
-
Fokus Pemulihan Setelah Operasi, Cha Joo Young Absen Promosi Film Sister
-
Resmi! Fumiya Takashi Jadi Isagi Yoichi dalam Film Live-Action Blue Lock
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
Terkini
-
4 Ide Padu Padan Celana Jeans ala Jihyo TWICE, Stylish dan Cozy Abis!
-
Langit Goryeo: Ketika Cahaya Menemukan Langitnya di Tengah Puing-puing Luka
-
Krisis Etika Komunikasi Pejabat: Negara Asbun dan Rakyat yang Kian Letih
-
Dubai Chewy Cookie Viral, Dessert Unik yang Ramai Dicoba Idol K-pop
-
Ketika Waktu Menjadi Ancaman: Ulasan Film Sebelum 7 Hari