Baru-baru ini ramai dibincangkan media perihal kegiatan Jambore Pramuka ke-25 yang diadakan di Korea Selatan. Kegiatan yang diadakan sejak tanggal 1 Agustus ini diikuti oleh puluhan ribu peserta dari berbagai kalangan usia yang mayoritasnya adalah remaja 14-18 tahun.
Berbagai jenis aktivitas dan kegiatan menyenangkan diadakan selama pelaksanaan Jambore tersebut. Namun karena terjadinya gelombang panas dan angin topan yang menyerang di ibu kota Korea Selatan tersebut, konser "K-Pop Super Live" pun diadakan sebagai penutup Jambore yang dipercepat pada 11 Agustus kemarin.
Girl group naungan JYP Entertainment, ITZY menjadi salah satu grup idola yang turut tampil memeriahkan konser tersebut.
Namun, sangat disayangkan karena salah satu member grup idola tersebut, yaitu Lia, dikabarkan absen dari panggung yang diisi keempat kawannya itu karena masalah kesehatan yang menimpanya.
Mengutip Soompi pada Sabtu (12/8/2023), pada 11 Agustus, sesaat sebelum konser berlangsung di Stadion Piala Dunia Seoul, JYP Entertainment mengumumkan bahwa Lia tidak akan menghadiri acara tersebut karena masalah kesehatan.
Begini JYP Entertainment memberikan berita kurang menyenangkan tersebut perihal artisnya.
"Halo, ini JYP Entertainment.
Kami memberi tahu Anda bahwa karena alasan kesehatan, Lia tidak akan berpartisipasi dalam Jambore Pramuka Dunia 2023 “K-Pop Super Live” hari ini sesuai jadwal.
Kami membuat keputusan untuknya untuk tidak menghadiri acara tersebut karena kami menganggap kesehatan artis kami sebagai prioritas utama, dan kami meminta pengertian dari para penggemar yang telah menunggu [untuk melihatnya].
Kami akan melakukan yang terbaik untuk membantu artis kami pulih.
Terima kasih."
Grup yang berisikan lima member tersebut pun hanya tampil dengan 4 personil di acara Jambore Pramuka Dunia "K-Pop Super Live".
Meski begitu, penampilan ITZY di konser "K-Pop Super Live" tetap berjalan lancar dan mendapat banyak apresiasi dari para penonton. Bersama sang rapper, yakni Lia, penampilan ITZY tentu akan terlihat makin sempurna.
Penggemar tentu mengharapkan kesembuhan yang cepat dari idola kelahiran 2000 itu agar mereka bisa melihat Lia kembali ke aktivitasnya seperti sedia kala.
Cepat sembuh Lia ITZY!
Baca Juga
-
Jeno dan Jaemin NCT Comeback Sebagai Aktor di Drama Wind Up, Tayang 2026!
-
Mulai Era Baru! ILLIT akan Comeback dengan Album Baru NOT CUTE ANYMORE
-
Kim You Jung dan Kim Young Dae Siap Bikin Baper di Drama Baru, Dear X
-
Siap Tayang Bulan Depan! Taxi Driver 3 Bagikan Teaser yang Semakin Intens
-
Suho EXO Siapkan Lagu Spesial Musim Dingin Hasil Kolaborasi dengan KIXO
Artikel Terkait
-
Sebut IVE Ingin Tampil di Jambore, Pemerintah Korea Selatan Tuai Komentar Pedas
-
MAMAMOO hingga NewJeans Dikonfirmasi Siap Tampil di Jambore Dunia 2023
-
4 Kontroversi Jambore Dunia Korea Selatan, Bagaimana Nasib Kontingen Indonesia?
-
6 Fakta Gelombang Panas di Korea Selatan, Jambore Pramuka Dunia Ikut Terdampak
-
Cuaca Panas, Ketua Kontingen Indonesia Pastikan Jambore Pramuka Dunia di Korsel dalam Batas Aman
Entertainment
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
Dari Anak Petani, Kini Rivel Sumigar Jadi Kreator dengan Jutaan Pengikut!
-
Lula Lahfah Diingatkan Sahabat soal Reza Arap, Respons sang Ibu Bikin Kaget
Terkini
-
3 Flat Shoes di Bawah 200 Ribu yang Bikin Look Makin Chic
-
Filosofi Menanam Bunga Matahari untuk Tumbuh di Tengah Quarter Life Crisis
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY