Bollywood tengah diramaikan dengan penayangan film terbaru buatan Karan Johar berjudul Rocky Aur Rani Kii Prem Kahaani, ia menunjuk sejumlah aktor populer Bollywood usai vakum menjadi sutradara selama tujuh tahun. Di antaranya adalah Ranveer Singh, Alia Bhatt, dan aktor senior Dharmendra.
Film ini juga menjadi comeback aktingnya Dharmendra usai dua tahun berhenti dari dunia perfilman, berikut ini adalah 3 rekomendasi film drama yang diperankan oleh Dharmendra.
1. Life in a... Metro (2007)
Life in a... Metro adalah film drama yang mendapat inspirasi dari film dengan judul The Apartment (1960). Bukan hanya Dharmendra, film ini pun diperankan oleh Kangana Raut, Shilpa Shetty, dan Irrfan Khan. Meskipun dana produksinya sedikit, film ini dapat meraih keuntungan besar dalam masa penayangannya.
Film ini juga mendapatkan tiga piala dari enam nominasi pada ajang ajang Filmfare Awards, film ini mengisahkan tentang keseharian sembilan masyarakat Mumbai yang semuanya mempunyai permasalahan hidup sangat rumit. Masalah mereka yaitu mengenai konflik pada pernikahan dan perselingkuhan.
2. Tell Me O Kkhuda (2011)
Pada film Tell Me O Kkhuda, Dharmendra berbagi peran bersama Hema Malini, yaitu istrinya dan Esha Deol sebagai putrinya. Ia menggarap dan memproduseri sendiri film ini, alur cerita film ini serupa dengan film Mamma Mia! (2008).
Film ini mengisahkan tentang Tanya (Esha Deol), yang baru mengetahui jika dirinya merupakan anak adopsi yang didapatkan dari suatu rumah sakit. Pada suatu saat, orang tuanya tiba dengan membawa anak kandungnya yang disebut menjadi keponakan mereka selama ini. Kemudian, ia pergi menjelajahi dunia untuk menemukan keberadaan orang tua kandungnya.
3. Rocky Aur Rani Kii Prem Kahaani
Dharmendra berakting lagi pada film Rocky Aur Rani Kii Prem Kahaani usai terakhir berperan dalam film Dream Catcher pada tahun 2021 lalu, film dengan genre drama romantis ini menduetkan Jaya Bachchan bersama Dharmendra. Ada pula Shabana Azmi, yaitu aktris senior yang menjadi orang ketiga di antara keduanya.
Film yang dirilis mulai 28 Juli lalu ini mengisahkan tentang Rocky (Ranveer Singh) dan Rani (Alia Bhatt) yang bakal menikah, keduanya memilih untuk hidup bersama keluarganya sendiri sebelum menikah. Akan tetapi, sejumlah drama dialami oleh kedua keluarga yang memiliki pengaruh dengan hubungan mereka.
Itulah 3 rekomendasi film drama yang diperankan oleh Dharmendra, ia masih memerankan serial drama dan film india di usianya yang sudah 87 tahun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
4 Rekomendasi Film Animasi Jepang Pilihan yang Bertema Fantasi!
-
3 Rekomendasi Film Domestic Noir, Pencinta Misteri Harus Nonton
-
Baim Wong Syok saat Adegan Ciuman dengan Nikita Mirzani: Eh Dianya Main Lidah
-
6 Fakta dan Sinopsis Ghoomer, Film Baru Abhishek Bachchan yang Terinspirasi Dari Atlet Olimpiade
-
5 Pesona Uhm Ji Won di Cold Blooded Intern, Langsung Curi Perhatian Setelah Tayang Perdana
Entertainment
-
Sinopsis Haq, Film India yang Dibintangi Emraan Hashmi dan Yami Gautam
-
Resmi Digugat Cerai Na Daehoon, Jule Kepergok Jalan Bareng Selingkuhan
-
Terseret Rumor Perselingkuhan, Hamish Daud Minta Maaf ke Sabrina Alatas
-
Jaga Privasi, Hamish Daud Pilih Bungkam soal Alasan Cerai dengan Raisa
-
Mahalini Ungkap Momen Haru di Tanah Suci: Doa yang Langsung Dikabulkan
Terkini
-
Banyak Tim Comeback di ACL 2 Musim Ini, Mengapa Persib yang Paling Sukses? Ini Alasannya!
-
Remontada! 3 Fakta Unik di Balik Comeback Persib Bandung di Kandang Selangor FC, Apa Saja?
-
Review Film Kuncen: Teror Nggak Kasatmata dari Lereng Merbabu
-
BYD M9 Siap Ganggu Pasar MPV Indonesia dengan Fitur AI Sekelas Mobil Mewah
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!