Drama Korea yang mengangkat tentang profesi atlet, emangnya ada? Ada, dong!
Mungkin memang gak banyak, tapi drama ataupun film yang membahas tentang olahraga juga menarik untuk ditonton karena kita bisa mengetahui bagaimana cara kerja orang-orang tersebut dalam mengguliti profesinya yang berada di bidang olahraga.
Berikut ini ada empat rekomendasi drama Korea yang mengusung profesi atlet dan menarik untuk diikuti!
1. Love All Play (2022)
Diadaptasi berdasarkan serial novel dan anime Jepang, Love All Play atau dikenal juga dengan judul Going to You at a Speed of 493km menceritakan kisah sang protagonis pria dan wanita yang berada di grup ganda campuran dengan pemain dari tim bisnis bulutangkis.
Park Tae-Yang adalah atlet bulutangkis yang menjanjikan. Karena sebuah insiden, ia harus meninggalkan olahraga bulutangkis. 3 tahun kemudian, ia pun akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan tim bulutangkis Eunice.
Lalu ada Park Tae Joon yang secara alami terjun ke dunia bulutangkis karena bisnis peralatan bulutangkis milik orang tuanya. Ia pun menandatangani kontrak dengan tim Eunice dan kemudian bertemu Park Tae-Yang.
2. Twenty Five Twenty One (2022)
Menggambarkan kehidupan romantis sang karakter dari tahun 1998 hingga 2021, Twenty Five Twenty One atau 2521 ini juga memperlihatkan perjuangan dalam menggapai mimpi dan setiap orang memiliki jalannya masing-masing.
Pada tahun 1998, Na Hee-do adalah anggota tim anggar sekolah di SMA Putri Seonjung, tetapi tim tersebut dibubarkan karena krisis IMF. Untuk terus mengejar mimpinya, ia pun pindah ke SMA Taeyang dan kemudian berhasil menjadi anggota Tim Anggar Nasional.
Sementara itu, keluarga Baek Yi-jin adalah keluarga kaya raya yang jatuh miskin karena krisis keuangan, yang kemudian memaksa mereka untuk tinggal terpisah. Ia pun terpaksa harus menjalani beberapa pekerjaan paruh waktu sebelum akhirnya berhasil bekerja sebagai reporter olahraga.
3. Racket Boys (2021)
Sama seperti Love All Play yang bercerita seputar cabang olahraga bulutangkis, tetapi Racket Boys memiliki alur yang berbeda.
Yoon Hyun Jong yang pernah menjadi pemain bulutangkis handal, sekarang ia berjuang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya dengan melatih tim sekolah menengah yang hampir bubar dengan tiga pemain saja yaitu Bang Yoon Dam, Na Woo Chan, dan Lee Yong Tae.
Mantan pemain bulutangkis top sekaligus istri Yoon Hyun Jong, Ra Young Ja, ia adalah pelatih tim bulutangkis putri di sekolah menengah putri di Haenam.
Di timnya memiliki Han Se Yoon, pemain perempuan junior peringkat 1 di Korea dan juga Lee Han Sol, sahabat Se Yoon, yang memungkinkan mereka untuk menjadi salah satu tim terbaik di antara rekan-rekan mereka.
4. Hot Stove League (2019)
Menyoroti bagaimana peranan manager dalam mengelola tim baseball, Hot Stove League ini menceritakan tentang dua orang manager dari tim baseball The Dreams yang ingin membangkitkan timnya dari keterpurukan.
Karena selama empat musim terakhir ini tim The Dreams selalu menempati posisi terakhir, kedua manager tersebut bekerja sama untuk meraih tujuan mereka. Meski Baek Seung-Soo belum pernah menangani tim baseball sebelumnya, ia dibantu oleh sang manager wanita, Lee Se Young.
Itulah dia rekomendasi drama Korea tentang atlet. Di antara empat drakor di atas, kamu sudah nonton yang mana aja?
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Drama Korea Historical Romance, Dijamin Bikin Mewek!
-
5 Rekomendasi Drama Korea dengan Couple Freak, Bikin Ngakak Terus!
-
4 Film Pendek The Simpsons yang Bisa Ditonton Semua di Disney+ Hotstar
-
6 Serial Pendek Mickey Mouse yang Bisa Ditonton, Cuma 12 Menit!
-
3 Webtoon Baru yang Rilis September 2023, Termasuk Iseop's Romance!
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
5 Rekomendasi HP 5G Rp 5 Jutaan, Terbaik November 2024
-
4 Rekomendasi HP Samsung Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?