Ada banyak sekali idol K-Pop yang memiliki nama yang sama. Entah itu idol K-Pop cewek maupun cowok, bahkan ada juga idol yang memiliki nama yang sama dengan aktris dan aktor Korea Selatan.
Beberapa idol ini memiliki nama yang sama yaitu Woojin. Berasal dari berbagai grup, ini dia idol K-Pop yang bernama Woojin.
BACA JUGA: Profil Han Jisung Stray Kids, Idol Termuda yang Jadi Anggota Tetap KOMCA
1. Lee Woojin GHOST9
GHOST9 merupakan boygrup yang debut di tahun 2020 lalu di bawah naungan Maro Entertainment. Woojin menjadi salah satu member yang termasuk dalam maknae line. Memiliki suara vokal yang merdu, Woojin berposisi sebagai vokalis utama grup.
Tidak hanya itu, Woojin yang punya visual menawan juga didapuk sebagai visual utama grup, lho. Woojin sudah debut dua kali, sebelumnya ia pernah debut dengan nama grup Teen Teen di tahun 2019. Ia juga pernah mengikuti ajang pencarian bakat Produce X 101, lho.
2. Park Woojin AB6IX
Sebelum debut dengan AB6IX, Woojin merupakan peserta ajang pencarian bakat Produce 101 Season 2. Ia berhasil debut di grup Wanna One dengan menempati peringkat keenam. Setelah kontrak Wanna One habis, Woojin kembali ke agensinya yakni Brand New Music dan debut kembali di grup AB6IX di tahun 2019.
Sebagai main dancer di grup, Woojin terkenal mahir menciptakan koreografi. Hal ini tidak mengherankan mengingat Woojin adalah seorang dancer yang handal. Ia juga pernah mengikuti akademi tari sewaktu masih kecil, lho.
Salah satu hasil karya Woojin yang sangat ikonik adalah ketika ia menciptakan koreografi untuk lagu “Hollywood” saat audisi di ajang pencarian bakat Produce 101 Season 2.
BACA JUGA: Teaser Hyo Shim's Independent Life: Uee dan Ha Jun Bertemu di Tempat Fitnes
3. Woojin eks Stray Kids
Idol K-Pop lain yang memiliki nama Woojin adalah solois Kim Woojin yang dulunya adalah member Stray Kids. Ia debut bersama Stray Kids di tahun 2018 dan berposisi sebagai main vokalist. Sayangnya, di tahun 2019 tepatnya tanggal 28 bulan Oktober, ia secara resmi keluar dari Stray Kids dengan alasan masalah pribadi.
Woojin kembali ke industri musik dan resmi debut solo di tahun 2021 dan masih berkarir hingga saat ini. Ia baru saja merilis album terbarunya dengan title track berjudul "On My Way."
4. Choi Woojin TIOT
Idol K-Pop terakhir yang bernama Woojin berasal dari grup TIOT yang debut pada bulan September nanti. Sebelumnya, Woojin adalah trainee di bawah naungan Redstart ENM yang mengikuti ajang survival show Boy's Planet. Grup ini baru saja merilis lagu pre debut yang berjudul "Undefeatable" yang merupakan lagu remake dari grup Click B jelang debut resmi mereka.
Itu dia empat idol K-Pop yang memiliki nama Woojin di industri musik K-Pop. Keempat idol K-Pop di atas menggunakan nama aslinya sebagai nama panggungnya, lho. Dari idol bernama Woojin di atas, mana nih, Woojin favoritmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Konsep Unik Jepang yang Bisa Mengubah Hidupmu Jadi Lebih Positif
-
3 Referensi Style Kantor yang Bisa Kamu Sontek dari Winter aespa
-
3 Referensi Black Outfit ala Karina aespa, Stunning!
-
3 Aktor Marga Lee yang Diungkap Dispatch Berkencan, Terbaru Lee Jae Wook
-
5 Outfit Konser IU di World Tour 'HER' Korea, Penampilannya Memukau!
Artikel Terkait
-
Ogah Bikin Fans Rugi, Serunya Konser Solo Yugyeom GOT7 di Jakarta: Tampil Bareng DJ Hingga Keliling Venue Sapa Fans
-
Tiara Andini Dicap Anti Kritik, Suka Blokir Akun Fans yang Beri Masukan?
-
Terungkap, Tiara Andini Suka Blokir Fans yang Kasih Kritik
-
Gantengnya Yanan, Villain di Drama Fangs of Fortune Bikin Susah Dibenci
-
Unggah Foto Liburan Bareng Alshad Ahmad, Tiara Andini Bikin Fans Kecewa
Entertainment
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
-
TVING Mengonfirmasi Rilis Spin-Off dari EXchange dan Season 4 di Tahun 2025
-
Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon Ditawari Bintangi Drama Korea Romcom, 'Petty Love'
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Segera Tayang, 3 Poin Menarik sebelum Nonton Drama Korea 'When the Phone Rings'
Terkini
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Review Film Wanita Ahli Neraka, Kisah Nahas Santriwati Pencari Surga
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?