Manusia diciptakan secara berbeda-beda dengan berbagai kelebihan dan kekurangannya. Setiap manusia sejatinya sangat istimewa, tak terkecuali mereka yang memiliki keterbelakangan mental.
Salah satu bagian dari kasus keterbelakangan mental adalah autisme. Pengidap autisme sendiri pasti memiliki keistimewaan dan kelebihan luar biasa daripada manusia normal pada umumnya. Yuk, lebih dekat dengan pengidap autisme melalui 4 film Korea yang mengangkat tema tentang autisme ini!
BACA JUGA: Tampil di Not Others, Sooyoung SNSD Curhat Pujian Manis dari Jung Kyung Ho
Innocent Witness (2019)
Film yang dibintangi oleh Kim Hyang-gi dan Jung Woo-sung ini mengangkat kisah tentang autisme pada remaja. Bercerita tentang seorang gadis SMA bernama Ji-woo yang mengidap autisme. Tanpa sengaja, ia melihat sebuah insiden di rumah tetangganya. Ia adalah saksi satu-satunya yang bisa menjadi kunci kebenaran dalam insiden tersebut.
Seorang pengacara bernama Soon-ho yang menangani kasus dari insiden tersebut mencoba mendekati Ji-woo untuk membujuknya agar menjadi saksi di pengadilan. Namun, sifat Ji-woo yang cukup tertutup dan sulit di dekati membuat Soon-ho berusaha keras dalam mencari celah untuk bisa meraih perhatian Ji-woo.
Apakah Ji-woo akhirnya luluh dan mau bersaksi di pengadilan? Temukan jawabannya dalam film Innocent Witness.
The Preparation (2017)
Film yang mengangkat kisah tentang hubungan hangat antara ibu dan anak ini wajib untuk ditonton. Bercerita tentang seorang pria pengidap autisme yang tinggal berdua dengan ibunya. Diakibatkan kondisinya sebagai pengidap autisme, ia menjadi sangat bergantung kepada sang ibu.
Hingga pada suatu hari, sang ibu didiagnosa mengidap penyakit mematikan dan diperkirakan hidupnya tidak akan lama lagi. Sang ibu pun mulai mempersiapkan anaknya untuk hidup mandiri dan melakukan berbagai aktivitas sendiri agar bisa bertahan hidup ketika ibunya telah meninggal.
Ikuti kisah penuh haru ini dalam film The Preparation!
Keys To The Heart (2018)
Jika film sebelumnya mengangkat kisah antara ibu dan anak, maka film ini mengangkat kisah tentang kakak beradik. Bercerita tentang mantan petinju bernama Kim Jo-ha yang mengalami kesulitan finansial dan hidup sendiri.
Tanpa sengaja, ia bertemu dengan sang ibu yang dulu meninggalkannya ketika masih kecil. Ternyata, Jo-ha telah memiliki adik laki-laki dari pernikahan ibunya dengan suami baru. Namun, adiknya yang bernama Jin-tae tersebut adalah pengidap autisme.
Ingin tahu bagaimana hubungan antara kakak adik yang mememiliki perbedaan karakteristik 180° tersebut? Yuk, tonton film Keys To The Heart!
BACA JUGA: Indra Bekti Dituding Mertuanya Pakai Ilmu Sihir, Begini Kata Indy Barends
Split (2016)
Rekomendasi film terakhir, adalah film yang bertemakan olahraga. Bercerita tentang mantan atlet bowler bernama Chul-jong yang harus melepaskan karirnya akibat kecelakaan yang menimpanya.
Hingga pada suatu hari, seorang pemuda autis bernama Young-hoon mulai menarik perhatian Chul-jong. Pasalnya, Young-hoon menunjukkan bakatnya yang luar biasa dalam bermain bowling dan sangat berpotensi untuk menjadi bowler profesional. Yuk ikuti kisah Chul-jong dalam membimbing Young-hoon dalam permainan bowling yang hebat!
Itulah dia, beberapa rekomendasi film Korea yang mengangkat kisah tentang autisme. Semua manusia tidak ada yang sempurna. Justru ketidaksempurnaan tersebut adalah sebuah keistimewaan. Selamat menonton film-film di atas yang dijamin mampu membuatmu takjub mengenai sisi lain pengidap autisme yang mengagumkan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Rekomendasi Channel Youtube Indonesia Terkeren untuk Si Pecinta Hewan!
-
Kesepian di Kos? Ini Dia, Ikan Mini yang Mudah Dipelihara untuk Menemanimu!
-
Jelajahi Dunia Fantasimu Melalui 4 Film Korea Bertema Fantasi Ini!
-
Suka Cari Resep di TikTok? Kepoin Akun TikTok dengan Masakan Menarik Ini!
-
Sukses Melalui Gastrodiplomasi? Ini 4 Masakan Asal Thailand yang Mendunia!
Artikel Terkait
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Review Film We Live in Time, Kisah Romansa yang Dibintangi Andrew Garfield
-
Bidik Pasar K-Beauty, PYFAGROUP Gandeng Perusahaan Kecantikan Terkemuka di Korea
-
Perayaan Kreativitas: Alternativa Film Awards & Festival 2024 Dibuka Bersama Refleksi Hak-Hak Disabilitas
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun