Momen sedih penuh duka menyelimuti keluarga Medina Zein, seorang influencer sekaligus pengusaha yang tengah menjalani vonis hukuman penjara selama 2 tahun karena kasus jual beli tas Hermes palsu.
Kepedihan tersebut bertambah saat dirinya menerima kabar mengejutkan bahwa sang ayah, Muhammad Pujo Nistianto, telah meninggal dunia pada Senin kemarin (4/9/2023) sekitar pukul 14.00 WIB.
Medina Zein yang sudah merasakan beratnya hukuman penjara, mengalami pukulan telak ketika ingin menjenguk sang ayah yang masih dirawat di rumah sakit.
Namun, setibanya di sana, dia mendapati bahwa sang ayah telah dipindahkan ke ruang jenazah. Medina Zein melihat ayahnya untuk terakhir kalinya, ditemani oleh petugas dari Rutan Polda Metro Jaya yang turut mendampinginya.
Kronologi kepergian sang ayah, disampaikan oleh Januar Rahmat Ari, kakak Medina Zein.
"Pagi itu memang Ayah mengeluh pusing, dan dia juga merasa badannya agak kaku. Masih bisa berkomunikasi. Akhirnya kita bawa ke rumah sakit," ungkap Ari, dikutip dari kanal Youtube SCTV.
Hasil CT Scan di rumah sakit mengungkap adanya pendarahan di otak sang ayah yang harus ditindak melalui jalur operasi. Meskipun operasi tersebut berjalan lancar, mendiang mengalami penurunan kesadaran setelahnya. Keadaan ini membuat keluarga sangat khawatir.
Medina Zein yang tengah menjalani hukuman penjara, memohon izin untuk menjenguk ayahnya yang kondisinya semakin kritis.
Ari menjelaskan, "Tadi memang diinfo dan tadi sempat ketemu sebentar Medina itu diberi izin karena diizinkannya itu pun kemarin diinfo katanya agak susah karena harus ada surat dari rumah sakit atau menyatakan bahwa kondisi ayah itu kritis baru dia diizinkan sebentar. Itupun hanya di satu lokasi yang sudah ditentukan yaitu di rumah sakit, jadi tadi beliau sempat diizinkan sebentar untuk melihat ayahnya karena kondisinya kritis."
Namun, Tuhan berkehendak lain. Izin sudah diberikan, namun sang ayah telah berpulang sebelum Medina Zein tiba. Medina hanya bisa melihat ayahnya di ruang jenazah dalam waktu yang singkat sebelum harus kembali ke rutan.
Mendiang beberapa bulan sebelumnya diketahui telah mengalami stroke ringan di beberapa bagian tubuhnya. Medina Zein yang sangat dekat dengan sang ayah, merasa berat meninggalkannya ketika harus menjalani hukuman penjara. Kakak angkat Medina-lah yang merawat sang ayah selama Medina berada di penjara.
Baca Juga
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
LiSA dan Felix Stray Kids Berkolaborasi di OST Anime Solo Leveling Season 2
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
-
Umumkan Hiatus, Manga Spy x Family Bakal Rilis Kembali pada 23 Desember
-
Berlatar di Periode Edo, Anime Shabake Siap Tayang Tahun 2025
Artikel Terkait
-
Fantastisnya Biaya Perawatan Wajah Orang Tua Ayu Ting Ting, Ayah Ojak: Udah Bisa Beli Mobil
-
Ayah Natasha Wilona Kerja Apa? Sosoknya Mendadak Muncul Ngaku Rindu usai 20 Tahun Pisah
-
Sang Ibu Meninggal Dunia, Dede Yusuf Berusaha Terlihat Tegar Sambut Pelayat
-
Innalillahi, Ibu Dede Yusuf Meninggal Dunia
-
Beda Pernyataan Natasha Wilona dan Ayahnya soal Komunikasi
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan