Hari ini (7/9/2023), Wulan Gurino dikabarkan akan memenuhi panggilan pihak kepolisian. Pemanggilan tersebut bertujuan untuk mengklarifikasi peran Wulan Guritno dalam dugaan penyebaran atau promosi judi online melalui media sosial.
Sebelumnya, Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri telah melayangkan panggilan terhadap aktris tersebut untuk diminta sejumlah keterangan atas dugaan situs judi online.
"Terkait pertanyaan masalah WG (Wulan Guritno), penyidik Direktorat Siber Bareskrim Polri telah melayangkan undangan untuk dimintai keterangan atau klarifikasi besok pada tanggal 7 September 2023," kata Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan, dikutip dari laman suara.com.
Sebagai informasi, Wulan Guritno dilaporkan oleh Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI) Muhamad Zainul Arifin terkait kasus ini. Selain Wulan Guritno, ada juga 25 publik figur lainnya yang dilaporkan atas dugaan penyebaran atau promosi judi daring (online) melalui konten di media sosial.
Diketahui bahwa masing-masing publik figur yang dilaporkan memiliki inisial yang berbeda, termasuk WG (Wulan Guritno), VP, DP, YL, DD, OL, DC, AL, GD, DC, BW, AM, AM, NM, CV, GY, CC, TM, S, KO, HH, AL, JI, AT, dan ZG. Meskipun demikian, Brigjen Ahmad Ramadhan tidak memberikan rincian apakah hanya Wulan Guritno yang akan dipanggil penyidik atau bersama dengan puluhan publik figur lainnya.
BACA JUGA: Disorot Media Asing, Putri Ariani Dapat Izin dari U2 untuk Bawakan Lagunya
Pada konferensi pers sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, Brigjen Adi Vivid Bachtiar, telah mengumumkan bahwa sejumlah artis dan publik figur akan dipanggil terkait promosi situs judi online. Salah satu yang akan diperiksa adalah Wulan Guritno.
Adi Vivid Bachtiar menjelaskan bahwa penyidik akan mengklarifikasi maksud dan tujuan Wulan Guritno dalam video tersebut, serta mencari tahu apakah ada unsur pidana yang terkait dengan promosi situs judi online yang dilakukannya.
Pemanggilan terhadap Wulan Guritno dan sejumlah publik figur lainnya ini akan menjadi langkah penting dalam penyelidikan terkait dugaan promosi judi online melalui media sosial yang kasusnya semakin menjadi perhatian publik.
Kasus ini kian menjadi kontroversial setelah Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengusulkan agar para influencer, termasuk artis seperti Wulan Guritno, dapat menjadi juru kampanye anti-judi online.
Budi Arie Setiadi juga menyatakan bahwa Wulan Guritno adalah salah satu korban karena diduga dia mendapatkan informasi yang salah mengenai permainan daring yang dipromosikan oleh banyak artis besar lainnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
Artikel Terkait
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Hadir di Agenda Royal Sedayu, BRI Berikan Tips Agar Bisa Beli Rumah di Usia Muda
-
Jumlah Pemain Judi Online RI Tembus 8,8 Juta: 97 Ribu TNI/Polri, 80 Ribu Anak di Bawah Umur
-
Anak Usia 11-19 Tahun Terlibat Judi Online Senilai Rp293,4 Miliar, Pemerintah Bentuk Satgas Pemberantasan
-
Dana Kampanye Pilkada DKI dari Judi Online? Bawaslu Didesak Usut Tuntas
Entertainment
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
Terkini
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?