Nama Mayang dan Fuji baru-baru ini kembali jadi sorotan publik. Berawal dari sindiran yang diduga dilakukan Mayang ke Fuji terkait endorse kolagen.
Tampaknya Fuji mengetahui hal tersebut hingga melakukan sawer ke live TikTok Mayang. Menilik dari akun @ibudarianakmu04, memperlihatkan detik-detik Mayang disawer Fuji dengan ratusan gift.
BACA JUGA: Irfan Bachdim Kini Nganggur, Jennifer Bachdim Tak Masalah Cari Nafkah Sendiri
Mayang terlihat kaget adik dari mendiang Bibi Andriansyah tersebut tiba-tiba menyawernya. Sebab, saweran gift 'Cantik Dehhh' yang diberikan Fuji ke Mayang langsung beruntut.
"Cukup kak Uti, cukup cukup cukup," ucap Mayang sambil mengangkat kedua tangan bersedekap memohon.
Alih-alih setop Fuji justru semakin gencar memborbardir Mayang dengan gift tersebut.
"Cukup kak Uti, cukup cukup cukup. Terima kasih kak Uti," kata Mayang sambil mengangkat dua jempol tangannya.
"Cukup cukup cukup kak Uti, kebanyakan. Cukup cukup cukup Kak Uti, cukup. Udah, udah cukup. Makasih kak Uti, terima kasih kak Uti," sambungnya.
Mayang mencoba mengalihkan perhatian dari saweran Fuji dengan membicarakan soal kuliahnya. Namun, tak berselang lama gift 'Cantik Dehhh' yang diberikan Fuji telah mencapai 255 membuat Mayang kaget.
BACA JUGA: Sosok Lesti Kejora Dikagumi oleh Mantan Panglima TNI Andika Perkasa: Aset Negara!
Bahkan diakhir saweran tersebut, Fuji memberikan satu gift 'Cubit' sebagai penutup.
"Terima kasih kak Uti, udah kak Uti. Cukup cukup," ujar Mayang.
Sejumlah netizen menyoroti ekspresi Mayang saat disawer ratusan gift oleh Fuji. Mereka menilai adik mendiang Vanessa Angel itu sedang menahan malu.
"Gue kalau jadi Mayang langsung menghilang ditelan bumi (emoji tertawa) malu jir," komentar netizen.
"Ekpresi Mayang kayak nahan malu," sahut yang lain.
Beberapa netizen lantas memuji cara Fuji untuk menanggapi sindiran Mayang yang dinilai keren.
"(Emoji menangis) anjir Fuji gua suka gaya lu," tanggapan netizen.
"Uti keren sih, dia gak sindir-sindir langsung sikat," imbuh lainnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Kesadaran Kolektif dan KUHP Baru: Apa Saja yang Perlu Diketahui?
-
Pertama Kalinya, Anime Bertema Wine The Drops of God Umumkan Jadwal Tayang
-
Cuplikan Terbaru Film Supergirl: Jason Momoa Tampil Garang sebagai Lobo
-
Mengecam Konten "Sewa Pacar" Libatkan Pelajar
Artikel Terkait
Entertainment
-
Pertama Kalinya, Anime Bertema Wine The Drops of God Umumkan Jadwal Tayang
-
Cuplikan Terbaru Film Supergirl: Jason Momoa Tampil Garang sebagai Lobo
-
Fuji Buka-bukaan soal Rencana Menikah: Maunya Tahun ini?
-
Cha Eun-woo Terjerat Skandal Pajak 20 Miliar Won, Shinhan Bank hingga Abib Hapus Iklan
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?
Terkini
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Kesadaran Kolektif dan KUHP Baru: Apa Saja yang Perlu Diketahui?
-
Mengecam Konten "Sewa Pacar" Libatkan Pelajar
-
4 Pelembab Korea PDRN, Regenerasi Sel Kulit Kering untuk Skin Barrier Sehat
-
Banda Neira 'Tak Apa Akui Lelah': Enak Didengarkan, Lirik Relate Dirasakan