Fujianti Utami atau akrab yang dipanggil Fuji belakangan ini tengah diisukan dekat dengan pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar.
Rumor itu muncul usai Fuji menonton pertandingan Timnas Indonesia melawan Turkmenistan di Surabaya. Selain itu, Fuji terciduk makan malam bersama dengan seorang pria yang diduga Asnawi.
Buntut dari beredarnya kabar tersebut, Haji Faisal ikut diminta keterangan terkait hubungan putrinya dengan sang pesepakbola.
Dalam pernyataannya, Haji Faisal mulanya menyampaikan harapan supaya Fuji bersama dengan seseorang yang seprofesi.
"Seperti yang saya bilang di awal tadi, saya mencari yang... iya (seprofesi), harapan saya begitu. Namun keputusan tetap di tangan anak," kata Haji Faisal dikutip dari akun TikTok @markizikri09, Rabu (13/09/2023).
Haji Faisal pribadi rupanya sudah bertanya terkait rumor kedekatan Fuji dengan Asnawi. Pada saat itulah Fuji membongkar status hubungannya dengan sang kapten Timnas Indonesia.
"Soalnya penyampaian dari anak sendiri belum ada. Cuma saya tahunya itu di YouTube, terus saya WA anak saya, saya tanya, 'Ini siapa?'," beber Haji Faisal.
"(Fuji menjawab) 'Kenalan Pa, kenalan'. (Haji Faisal bertanya lagi) 'Kenal gimana?' (Fuji menjawab) 'Ya sekadar kenal aja'. Ya udah," sambungnya.
Usut punya usut, Fuji mengaku baru sebatas kenal dengan pemain berusia 23 tahun itu. Dalam kesempatan yang berbeda, Haji Faisal juga menyampaikan jika sang anak bungsu belum bercerita apapun soal pria baru kepadanya.
"Sebenarnya berita ini (kedekatan Fuji dan Asnawi) belum sampai ke saya, artinya anak saya belum ngomong sama saya, jadi menurut saya ini masih jauh," ungkap kakek Gala Sky Andriansyah tersebut.
"Ya kalau anak saya umpamanya menjajaki hubungan dengan seseorang menurut saya sah-sah saja, tetapi saya berharap jangan terlalu cepat mengambil keputusan," tandasnya.
Baca Juga
-
Novel Petualangan ke Tiga Negara: Perjalanan Edukasi yang Sarat Pengetahuan
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
Artikel Terkait
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
-
Breakingnews! Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Kabarnya Dipanggil ASEAN All Stars vs MU
-
Adu Skill ala Fuji dan Mayang: Split vs Diving, Ada yang FYP sampai Ditonton 30 Juta Kali
-
Kena Tegur Bahas Fuji saat Live TikTok, Pendidikan Ayah Aisar Khaled Bukan Kaleng-kaleng
-
Ingin Bisa Lakukan Gerakan Split seperti Fuji? Ini Langkahnya Biar Tidak Cedera
Entertainment
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
-
Film Angkara Murka: Bukan Horor Biasa
-
Hailee Steinfeld Akhirnya Kembali Bermusik Lewat Soundtrack Film Sinners
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
Terkini
-
Novel Petualangan ke Tiga Negara: Perjalanan Edukasi yang Sarat Pengetahuan
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!