Disney Plus baru saja merilis trailer perdana untuk series fantasi yang sangat dinantikan, 'Percy Jackson and The Olympians'.
Mengambil adaptasi dari seri novel populer karya Rick Riordan, series ini mengisahkan Percy Jackson, seorang remaja berusia 12 tahun yang juga merupakan putra dari Poseidon, dewa laut dalam mitologi Yunani.
Series ini menjanjikan petualangan epik yang kental dengan unsur-unsur mitologi Yunani. Menariknya, dalam trailer terbaru ini, penggemar disuguhkan dengan adegan-adegan ikonik dari novel yang dipersembahkan dalam bentuk live-action. Salah satunya adalah penampilan Minotaur dan Zeus.
Menyadur dari laman screenrant.com, cerita season pertama ini akan berfokus pada Percy yang dituduh mencuri kilat milik Zeus saat ia berada di Camp Half-Blood, sebuah kamp pelatihan bagi makhluk setengah dewa.
Berbeda dengan adaptasi film sebelumnya, Disney+ tampaknya berkomitmen untuk lebih setia mengambil dari sumber material aslinya. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya karakter dan adegan yang familiar dari novel, seperti dewa perang Ares, Zeus, dan mentor centaur Percy, Chrion, yang muncul dalam trailer.
Adaptasi ini tidak lepas dari keterlibatan langsung Rick Riordan dalam produksi. Dengan pantauan Riordan, adaptasi ini diharapkan dapat mempertahankan nuansa asli dari dunia yang ia ciptakan dalam seri novelnya. Series ini sendiri akan tayang perdana dengan dua episode pada 20 Desember di platform Disney+ Hotstar.
Dengan total 8 episode, 'Percy Jackson and The Olympians' berkesempatan untuk mengeksplorasi setiap detail cerita dalam novel 'The Lightning Thief' secara lebih mendalam.
Novel ini sebelumnya telah diadaptasi menjadi dua film, 'Percy Jackson and The Olympians: The Lightning Thief' tahun 2010 dan 'Percy Jackson: Sea of Monsters' tahun 2013, dengan Logan Lerman sebagai pemeran utamanya.
Dengan antusiasme penggemar yang tinggi serta komitmen kuat dari Disney+ untuk menghadirkan adaptasi berkualitas, 'Percy Jackson and The Olympians' diharapkan akan menjadi salah satu series adaptasi novel yang terbaik.
Daftar Pemain:
- Walker Scobell sebagai Percy Jackson
- Aryan Simhadri sebagai Grover Underwood
- Leah Jeffries sebagai Annabeth Chase
- Timothy Omundson sebagai Hephaestus
- Ryan Cowie sebagai Chaperone
- Lance Reddick sebagai Zeus
- Jessica Parker Kennedy sebagai Medusa
- Toby Stephens sebagai Poseidon
- Jason Mantzoukas sebagai Dionysus, Mr. D.
- Adam Copeland sebagai Ares
- on-olympians-show-trailer-book-comparison/
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
Artikel Terkait
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
-
Trailer Film Live Action How to Train Your Dragon: Mason Thames Jadi Hiccup
-
izna Umumkan Tanggal Debut Resmi Lewat Video Trailer Misterius
-
Trailer Film F Marry Kill: Berjumpa Pembunuh Berantai di Aplikasi Dating
Entertainment
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Terkini
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian