Diadaptasi dari seri manga populer karya Kanehito Yamada dan Tsukasa Abe, Sousou no Frieren menjadi salah satu anime Fall 2023 yang paling ditunggu menurut MyAnimeList, beriringan dengan Spy x Family Season 2 dan Dr. Stone: New World Part 2. Anime yang berdemografi shounen ini memiliki genre petualangan, fantasi, dan drama.
Sousou no Frieren sendiri direncanakan akan diliris pada bulan September ini, tepatnya pada tanggal 29 nanti. Memiliki judul literal Frieren: Beyond Journey's End, anime ini mempunyai beberapa fakta menarik yang patut untuk kamu baca. Nah, jika masih ragu untuk menonton anime ini, simak tiga fakta menarik yang tertera di bawah ini, yuk!
1. Usung kisah fantasi unik yang tak klise
Sousou no Frieren dimulai saat kelompok pahlawan yang terdiri dari penyihir Frieren, pahlawan Himmel, pendeta Heiter, dan prajurit Eisen mengucapkan salam perpisahan kepada satu sama lain setelah mengalahkan Raja Iblis. Dengan mengenang perjalanan mereka selama satu dekade, mereka pulang ke kampung halaman masing-masing hingga waktu berlalu lama.
Namun, Frieren berbeda dengan ketiga pahlawan lain. Dia ialah elf, yang memiliki umur lebih panjang daripada manusia. Dia pun harus menyaksikan ketiga temannya yang tiada satu per satu. Sebelum Heiter meninggal, dia dikenalkan pada manusia bernama Fern. Ditemani Fern, dia menjelajahi tempat-tempat yang dia kunjungi bersama ketiga pahlawan lain hingga penyesalannya kian besar.
2. Digarap oleh studio ternama Madhouse
Merupakan anak dari Nippon TV dan Sony Pictures Entertainment Japan, Madhouse menjadi salah satu studio anime terpopuler. Madhouse didirikan oleh beberapa mantan animator Mushi Pro, termasuk Masao Maruyama, Osamu Dezaki, Rintaro, dan Yoshiaki Kawajiri pada tahun 1972. Satu tahun setelah pendiriannya, Madhouse menggarap Ace o Narae! sebagai karya pertama.
Hingga kini, Madhouse telah menggarap banyak anime yang menjadi populer, seperti Death Note, Cardcaptor Sakura, One Punch-Man, Hunter x Hunter, hingga Monster. Belum lama ini, Madhouse juga mengonfirmasi bahwa garapan mereka, Sousou no Frieren, akan ditayangkan pada Musim Gugur 2023 ini. Madhouse pun berhasil mengantarkan anime ini menjadi salah satu seri yang paling dinanti.
3. YOASOBI menjadi pengisi lagu tema pembuka
Bagi penikmat musik Jepang, YOASOBI pasti sudah tak asing lagi di telinga, apalagi mereka telah berhasil melebarkan sayap mereka untuk menjadi pengisi lagu anime. Beberapa waktu lalu pun, YOASOBI dipilih untuk membawakan lagu pembuka Oshi no Ko, yang berjudul 'Idol'.
Selain Oshi no Ko yang mulai rilis pada April lalu, YOASOBI sebenarnya sudah pernah menjadi pengisi lagu tema untuk beberapa anime, seperti Beastars dan Kidou Senshi Gundam: Suisei no Majo. Kali ini, YOASOBI kembali didapuk menjadi pengisi lagu tema yang berjudul 'Yuusha' untuk anime petualangan garapan Madhouse, Sousou no Frieren.
Selain karena tiga fakta menarik yang telah ada dalam daftar di atas, Sousou no Frieren benar-benar patut untuk dinanti jika dilihat dari antusias para pembaca manganya, apalagi karakter utama anime ini, Frieren, mempunyai penggemar yang banyak. Jadi, jika tertarik, jangan sampai tak menonton anime ini, ya!
Baca Juga
-
Anime Whoever Steals This Book: Visual Juara, tapi Ceritanya Kurang Daging
-
Tomb Raider King Resmi Diadaptasi Jadi Anime: Siap Tayang Musim Panas 2026!
-
5 Anime Bertema Zero-to-Hero yang Wajib Ditonton Sambil Menunggu Drakor Solo Leveling
-
Lebih Dahsyat dari Haki One Piece, Fakta Covenant Imu Mustahil Dikalahkan!
-
5 Alasan Gachiakuta Wajib Ditonton, Anime Misteri Relate dengan Kehidupan!
Artikel Terkait
-
5 Kesulitan Victorique dalam Anime Gosick, Dipenjara Sendirian sejak Kecil
-
Anime Rascal Does Not Dream of a Sister Venturing Out akan Tayang, Ini Sinopsisya!
-
10 Link Nonton Anime Sub Indo Gratis dengan Kualitas HD Selain Anoboy
-
2 Link Nonton One Piece 1076, Tinju Luffy Berhasil Menumbangkan Kaido
-
Siap-siap! Tokyo Revengers 2: Bloody Halloween Part 2 Tayang 20 September
Entertainment
-
Rigen Nyanyikan Lagu Samsons: Netizen Sebut Lebih Bams dari Vokalis Asli
-
Sinopsis Pavane, Film Korea Romansa Baru Moon Sang Min dan Go Ah Sung
-
Profil Rayn Wijaya, Biodata dan Kisah Cintanya dengan Ranty Maria
-
KiiiKiii Rilis Mini Album Kedua Delulu Pack, Usung Pesan Kebebasan Diri
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film