Kabar membanggakan kembali datang dari penyanyi muda, Keisya Levronka. Melalui akun Instagramnya pada Senin (25/9/2023), Keisya mengumumkan bahwa ia akan menggelar konser di Kuala Lumpur, Malaysia. Ia a mengungkapkan kegembiraannya dapat mengadakan konser ini.
"Tahun 2023 mengukir satu lembaran penting dalam perjalanan karier Keisya Levronka sebagai seorang seniman muda. Dengan ungkapan jiwa yang mendalam dan syahdu, merakamkan perkembangannya sebagai seorang seniman dan kisah-kisah yang ingin dikongsi dengan dunia. Jangan lepaskan peluang untuk merasa malam penuh magical ini 'Terbuai Pilu bersama Keisya Levronka' secara langsung untuk pertama kalinya di ZEPP Kuala Lumpur pada 28 Oktober 2023. Sampai jumpa!", tulis Keisya.
Tiker konser perdana penyanyi kelahiran 2 Februari 2003 ini tersedia di website www.uberticket.com dan dibuka mulai pukul 11.00, Selasa (26/9/2023). Ada pun harga tiket dibanderol mulai RM198.00 (CAT 4) hingga yang paling mahal, yaitu RM598.00 (VVIPBOX).
Perjalanan karier
Keisya Levronka mengikuti ajang Indonesian Idol Season 10 saat usianya masih 16 tahun. Perjalanannya dalam berkompetisi terus berlanjut hingga terhenti di babak 12 besar. Keluar dari ajang ini, ia dikontrak oleh label major, Universal Music Indonesia. Pada Juli 2020, ia merilis single perdana berjudul "Jadi Kekasihku Saja" yang cukup sukses di pasaran.
Berbakat di bidang akting, Keisya lalu debut seni peran lewat serial Jingga & Senja (2021). Lanjut membintangi series populer lainnya seperti My Nerd Girl (2022) dan Mozachiko (2023). Ia dan Jeffry Reksa dipercaya menjadi pemeran utama di web series YouTube berjudul Cerita Cinta Kirana (2022).
Nama Keisya kian melejit saat single keempatnya, "Tak Ingin Usai" meledak di pasaran. Lagu ciptaan Mario G. Klau ini viral di mana-mana dan menduduki chart teratas di berbagai platform musik. Kini, "Tak Ingin Usai" telah mencapai 202 juta streams di Spotify dan 217 juta views untuk video liriknya di YouTube. Keisya bahkan menerima penghargaan di ajang Anugerah Industri Muzik di Malaysia berkat lagu ini, lho.
Meski sempat menerima banyak hujatan karena gagal mencapai nada tinggi di lagu "Tak Ingin Usai", karier musik Keisya terus berkembang. Pada 11 Mei 2023, ia resmi meluncurkan album perdana bertajuk "Levronka". Album ini rilis secara digital dan dijual fisik dalam bentuk boxset. Tahun ini juga, Keisya berkesempatan duet bareng penyanyi asal Norwegia, Astrid S dalam lagu "Darkest Our".
Perjuangan Keisya di industri hiburan tanah air penuh suka dan duka hingga diwarnai dengan hujatan. Namun, ia tetap konsisten berkarya sampai sekarang bahkan akan menggelar konser perdananya. Semoga konsernya nanti berjalan lancar tanpa hambatan berarti, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ulasan Series 'Bad Guys': Saat Polisi Kerja Bareng Penjahat Lawan Penjahat
-
3 Film dan Series Vonny Felicia, Dari BA Esport ke Dunia Akting
-
4 Rekomendasi Film dan Series Randy Pangalila, Bad Guys Teranyar
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
3 Rekomendasi Lagu Boyband Why Don't We Selain '8Letters', Ear Catchy!
Artikel Terkait
-
Teume Bersiap! TREASURE akan Gelar Konser 'REBOOT' selama 3 Hari di Seoul
-
Intip 4 Momen Keseruan Konser Scrubb di Jakarta
-
Kesengsem Anak Ganjar Pranowo Saat Asyik Nonton Konser, Netizen: Izin Memaksakan Diri Mas..
-
Tampil Perdana, Promotor Umumkan Konser Kim Sejeong di Jakarta Batal
-
Dianggap Pamer Paha, Outfit Raisa Saat Manggung di Malaysia jadi Gunjingan Netizen Negri Jiran
Entertainment
-
Baru 5 Hari, Jurassic World Rebirth Mengganas di Puncak Box Office
-
Anime Boku no Hero Academia Vigilantes Lanjut Season 2, Bakal Tayang 2026 Mendatang
-
Express Mode oleh Super Junior: Tak Pernah Berhenti Raih Tujuan dan Mimpi
-
Akan Rilis di Indonesia, Ulik Lebih Dalam Film Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle
-
Beda Sehari, Pledis Umumkan Tanggal Wamil Hoshi dan Woozi SEVENTEEN
Terkini
-
Nioh 3 Siap Rilis 2026, Hadirkan Gaya Baru dan Dunia yang Lebih Terbuka
-
Sirah Cinta Tanah Baghdad, Ketika Balas Budi Harus Tahu Batas
-
Klub Liga 1 Bisa Diperkuat 11 Pemain Asing, Ancaman bagi Talenta Lokal?
-
Distrik Coffee Roaster: Cafe Estetik di Tengah Kota Malang!
-
Soroti Kebijakan Baru PSSI, Media Vietnam: Mengejutkan dan Mencekik Pemain Lokal!