Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Dini Sukmaningtyas
Drama Korea A Good Day to Be a Dog (Instagram/@mbcdrama_now)

Poster utama untuk drama KoreaA Good Day to Be a Dog” yang dibintangi Cha Eun Woo dan Park Gyu Young telah terungkap.

Drama MBC mendatang “A Good Day to Be a Dog” merupakan drama fantasi romantis yang berkisah tentang seorang wanita yang dikutuk untuk berubah menjadi seekor anjing ketika mencium pria. Kutukan tersebut bisa hilang jika ia mencium pria yang sama sekali lagi.

Park Gyu Young berperan sebagai Han Hae Na, seorang wanita yang mengalami kutukan aneh tersebut, yang diturunkan dari keluarganya. Suatu hari, ia tidak sengaja mencium Jin Seo Won (diperankan oleh Cha Eun Woo), yang merupakan rekan kerjanya sesama guru. Namun, Jin Seo Won takut pada anjing akibat kejadian traumatis di masa lalu.

Poster utama yang dirilis melalui Instagram @mbcdrama_now menampilkan chemistry indah antara Cha Eun Woo yang tampan dan Park Gyu Young yang cantik, yang memainkan peran utama. Setiap detail, hingga pose mereka, sangat mencerminkan poster utama versi webtoon, yang digambar oleh pencipta asli webtoon yaitu penulis Lee Hye.

Dalam poster utama, Cha Eun Woo dan Park Gyu Young berpakaian seperti guru SMA yang sangat cocok dengan setting drama tersebut. Ekspresi mereka menyampaikan kegembiraan tersembunyi yang mereka rasakan satu sama lain, membuat hati pemirsa berdebar.

Ungkapan “Bahkan lebih menyenangkan dari kemarin!” dan bunga sakura berwarna merah jambu berpadu secara harmonis, menambah pesona unik dan indah dari ““A Good Day to Be a Dog”. Poster menawan ini sudah mulai memikat hati pemirsa karena membangkitkan kegembiraan dalam segala aspek.

Poster yang sangat sinkron dengan versi webtoon-nya tersebut membuat pemirsa semakin penasaran dengan kisah Han Hae Na dan Jin Seo Won, serta chemistry yang disuguhkan oleh Park Gyu Young dan Cha Eun Woo.

Sementara itu, drama “A Good Day to Be a Dog” akan tayang perdana pada 11 Oktober pukul 21.00 waktu setempat, dengan minggu pertama menampilkan penayangan episode 1 dan 2 secara berturut-turut. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Dini Sukmaningtyas