Dalam industri hiburan Korea Selatan, nama Shin Hyun Seung menjadi sorotan di kalangan penggemar drama Korea. Aktor muda ini telah membintangi sejumlah drama yang sukses dan mendapatkan banyak pujian atas bakatnya yang luar biasa. Berikut 5 drama Korea yang dibintangi oleh Shin Hyun Seung.
1. Be My Boyfriend 2021
Shin Hyun Seung memulai karirnya dalam “Be My boyfriend”. Drama ini mengisahkan tentang Lee Seung Min (diperankan Shin Hyun Seung) siswa biasa saja yang menyukai siswi populer Oh Ji Na (diperankan Lee Si Woo).
2. Adamas 2022
Di tahun 2022, Shin Hyun Seung didapuk sebagai pemeran pendukung dalam drama “Adamas”. Drama ini menceritakan kisah saudara kembar yang ingin mengungkapkan kebenaran dalam insiden yang menimpah ayahnya 22 tahun yang lalu.
Keduanya bekerja sama untuk mencari bukti tuduhan pembunuhan ayah kandungnya yang dituduh membunuh ayah tirinya dan menemukan ‘adamas’ yang menjadi bukti pembunuhan tersebut.
Disini Shin Hyun Seung sebagai asisten penulis Ha Woo Shin (diperankan Ji Sung).
3. Shooting Star 2022
“Shooting Star” adalah drama yang dibintangi Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae. Digarap oleh Lee Soo Hyun yang mengerjakan drama “Find Me in Your Memory”, dan Delightfully Deceitful.
Menggambarkan orang-orang yang bekerja di balik layar dalam industri hiburan seperti membersihkan kekacauan yang melibatkan sang bintang dan juga orang-orang yang terlibat sang bintang menjadi populer.
Kali ini Shin Hyun Seung memerankan sebagai aktor rookie Yoon Jae Hyun.
4. Behind Every Star 2022
“Behind Every Star” adalah karya Park So Young dan Baek Seung Ryong. Drama komedi, romansa ini menggambarkan tentang kehidupan kerja dan kehidupan pribadi di sebuah perusahaan manajemen besar bernama Method Entertainment.
Shin Hyun Seung memerankan karakter pendukung sebagai Go Eun Gyul.
5. Han River Police 2023
“Han River Police” adalah drama Korea terbaru yang dibintangi Shin Hyun Seung. Drama ini mulai tayang sejak 23 September lalu. Dalam drama tersebut Shin Hyun Seung didapuk sebagai jajaran pemeran utama. Mengisahkan tentang Tim Polisi Sungai Han yang bertugas di sekitar sungai han yang terletak di Seoul.
Itu dia lima drama Korea yang diperankan oleh Shin Hyun Seung. Sementara itu, aktor kelahiran tahun 1998 ini sedang membintangi serial drama Disney+ yang tayang setiap hari Rabu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
7 Drama Korea yang Dibintangi Kang Tae Oh, Terbaru The Potato Lab
-
6 Fakta tentang Brewing Love, Drakor Romansa Terbaru Kim Se Jeong
-
5 Fakta tentang Chief Detective 1958, Drama Aksi Terbaru Lee Je Hoon
-
4 Drama Thriller Yeon Woo Jin, Terbaru Ada Grabbed By The Collar
-
4 Profil Pemeran Utama Drama Korea Wedding Impossible
Artikel Terkait
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur