Imbas perseteruan antara food vlogger Faridan Nurhan dan Codeblu akhirnya berujung dengan laporan ke pihak berwajib. Diketahui pada Senin (25/9/2023) Codeblu melaporkan Farida Nurhan alias Omay ke Polda Metro Jaya.
Laporan Codeblu terhadap Farida Nurhan diposting di Instagram Story oleh pemilik akun @codebluuuu, Senin (25/9/2023). Unggahan surat tanda penerimaan laporan tersebut dibubuhi caption, "Ditunggu, semua butuh proses, sabar, selesaikan dengan kepala dingin".
Pada surat penerimaan laporan itu, nama terlapor memang diblur, tetapi dapat ditebak siapa yang dilaporkan. Hal ini sebab huruf depan dan belakang tampak jelas, yaitu huruf F dan huruf N.
BACA JUGA: Chef Juna Angkat Suara tentang Kisruhnya Food Vlogger: Orang Sotoy
Tampak pula pada isi laporan tersebut, Farida Nurhan dilaporkan atas dugaan Tindak Pidana Kejahatan Informasi dan Traksaksi Elektronik UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan Atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang informasi dan Elektronik. Yaitu, Pasal 27 (3) Junto Pasal 25 (3) dan atau Pasal 310 KUHP dan atau Pasal 311 KUHP.
Surat Tanda Penerimaan Laporan
Menanggapi kondisi yang kian memanas ini, Farida Nurhan justru mempersilakan Codeblu main lapor ke polisi. Tak hanya itu, wanita yang kerap disapa Omay ini juga ogah meminta maaf kepada Codeblu.
Seperti dikutip dari cuplikan video yang diunggah di media sosial Instagram @lambegosiip pada Selasa (26/9/2023) Farida Nurhan cukup santai menanggapi dirinya diancam laporkan ke polisi.
"Kemarin dikabarkan saya telah menyebarkan apa-apa," ucap Farida Nurhan.
"Dan itu tidak benar?" tanya salah satu host program Pagi Pagi Ambyar itu.
"Memang saya tidak menyebarkan apa-apa. Nanti bisa dicek di mana aja," respons Farida.
BACA JUGA: Pamer Dance dengan Pakaian Terbuka, Putri Anne Panen Pujian Netizen
Farida juga mengaku selama ini ia tidak pernah bertemu dengan Codeblu. Komunikasi via media sosial pun tidak pernah ia lakukan, kecuali Codeblu yang mengawali DM Farida saat mengancam ia akan dilaporkan.
"Ia DM saya katanya mau dilaporkan, ya monggo dilaporkan. Saya disuruh minta maaf, saya nggak mau meminta maaf," tegas Farida.
Menanggapi video cuplikan ini, netizen menilai Farida Nurhan telah bertindak arogan dan tidak mau meminta maaf kepada Codeblu yang telah dibongkar identitasnya.
"Arogan sekali. Ku menunggu saja kamu terjatuh dan tak bangkit lagi," komentar @kurnia***.
"Apa susahnya meminta maaf? Memang beda ya kalau banyak duit, tapi tetap money can't buy class," ujar @nstrs***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Raisa Andriana Gugat Cerai Hamish Daud, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan Membenarkan
-
Ammar Zoni Minta Dihadirkan di Persidangan Offline, Kuasa Hukum: Sidang Daring Banyak Kendala
-
Nissa Sabyan Diduga Sedang Hamil Anak Ayus, Perutnya yang Makin Besar Jadi Sorotan
-
Clara Shinta Minta Cerai Gegara Suami Kecanduan Drama China hingga Lupa Perhatikan Istri
-
Clara Shinta Kesal Menunggu Kepastian, Desak Alexander Assad Jatuhkan Talak
Artikel Terkait
-
Chef Juna Angkat Suara tentang Kisruhnya Food Vlogger: Orang Sotoy
-
4 Cara Jadi Reviewer Makanan Terpercaya, Food Vlogger Wajib Tahu Hal-Hal Penting Ini
-
Takut Blunder, Farida Nurhan Ogah Datangi Podcast untuk Klarifikasi Terkait Codeblu dan Nyak Kopsah
-
Farida Nurhan Bilang Kayak Dukun, Codeblu Ternyata Malah Sosok Old Money: Apa Itu?
-
Usai Hina Fisik Codeblu, Farida Nurhan Minta Netizen Tidak Serang Anaknya
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
-
Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan