Denny Caknan belum lama ini memberikan kode jika dirinya tertarik untuk terjun ke dunia politik.
Hal itu disampaikan oleh Denny Caknan ketika menjadi bintang tamu dalam sebuah podcast. Kendati tertarik, namun Denny Caknan tampaknya tak akan ke dunia politik dalam waktu dekat.
Denny Caknan mengaku bahwa saat ini dirinya masih ingin fokus menjalani kariernya di dunia tarik suara.
"Enggak tahu (masuk dunia politik), nanti kan ini pikirannya masih seni nih. Kata orang kan seni aja," kata Denny Caknan dikutip dari kanal YouTube HAZ Creative, Kamis (05/10/2023).
Pria berusia 29 tahun itu menyampaikan bahwa rencana untuk terjun ke dunia politik mungkin bisa saja terjadi ketika dirinya sudah memasuki usia kepala empat.
Meskipun demikian, suami Bella Bonita itu menegaskan bila pemikirannya bisa berubah sewaktu-waktu.
“Tapi kan kita kalau sudah 40 tahun ke atas beda lagi pemikirannya,” tambahnya.
Namun siapa sangka, Denny Caknan saat ini menceritakan bahwa dirinya sudah mempelajari perihal DPR RI.
"Tapi belajar pasti. Sudah belajar aku bang. DPR RI nanti gini, gini, gini," imbuhnya.
Lebih lanjut, Denny Caknan menjelaskan bahwa cita-citanya saat kecil bukanlah menjadi seorang artis.
Denny Caknan menyampaikan bahwa dulu dirinya ingin menjadi pekerja kantoran atau pegawai negeri, mengingat dirinya sempat mempelajari ekonomi kala duduk di bangku kuliah.
“Iya itu pegawai negeri, pegawai bank. Kuliah ekonomi kemarin," aku dia.
Kendati begitu dia tetap mensyukuri anugerah Tuhan yang mengubah nasibnya kini menjadi seorang penyanyi.
"Terus tiba-tiba jadi artis. Tuhan baik banget sama aku, luar biasa,” pungkasnya.
Baca Juga
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
Artikel Terkait
-
Sepak Terjang Alwin Jabarti Kiemas: Mafia Judi Online Komdigi, Sepupu Puan Maharani?
-
Sahroni Peringatkan Kapolda Sumbar: Jangan Main-main, Lurus-lurus Saja Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi!
-
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan: Motif Penembakan Kasat Reskrim karena Tak Senang Tambang Ilegal Ditindak?
-
Duduk di DPR, Nafa Urbach Diingatkan Netizen: Sekarang Kamu Wakil Rakyat, Bukan Wakil Partai
-
Kekayaan Arzeti Bilbina, 2 Periode Jadi Anggota DPR RI Tapi Tak Punya Rumah Pribadi
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan