Shah Rukh Khan merupakan aktor terkenal asal India yang memiliki banyak penggemar dari berbagai negara termasuk Indonesia. Pria yang lahir pada 2 November 1965 ini telah terjun ke dunia seni peran sejak akhir tahun 1980-an.
Kemudian, Shah Rukh Khan mengawali debutnya di industri film Bollywood dengan berperan dalam film Deewana tahun 1992. Aktor India yang satu ini mendapat julukan King of Bollywood sehingga kemampuan aktingnya tentu tak perlu diragukan lagi.
Diketahui, Shah Rukh Khan telah membintangi banyak film Bollywood dan berhasil meraih berbagai penghargaan berkat kemampuan aktingnya yang memukau.
Penasaran film apa saja yang pernah dibintanginya? Berikut 5 rekomendasi film Bollywood yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan.
1. Jawan (2023)
Shah Rukh Khan berperan sebagai Veer dalam film yang tayang pada 7 September 2023 ini. Veer tumbuh menjadi sosok yang emosional. Salah satu penyebabnya karena ia melihat keluarganya dihancurkan oleh para koruptor.
Kemudian, Veer pun bergabung ke pasukan khusus India dan menggunakaan kemampuannya untuk menumpas kejahatan.
Di pasukan khusus, Veer bertemu dengan Sanya (Nayanthara) yang memiliki latar belakang sama dengannya. Sanya dan Veer pun bekerja sama untuk memberantas kejahatan.
2. Pathaan (2023)
Film ini menceritakan tentang Pathaan (Shah Rukh Khan) seorang agen RAW yang hilang selama 3 tahun. Kemudian, ia ditangkap oleh teroris dan disiksa supaya mau memberikan informasi penting. Namun, Pathaan bertahan dan berhasil melarikan diri.
Di sisi lain, ada Rubina (Deepika Padukone) yang juga merupakan agen rahasia sedang memburu gembong narkoba bernama Shabir Ansari.
Sayangnya, ia belum berhasil menemukan petunjuk apapun. Akhirnya, Rubina pun bekerja sama dengan Pathaan untuk menyelesaikan misinya.
3. Dear Zindagi (2016)
Film Dear Zindagi merupakan film Bollywood yang menceritakan tentang kisah seorang wanita yang berprofesi sebagai sutradara bernama Kaira (Alia Bhatt) yang mengalami gangguan tidur.
Kemudian, Kaira pun meminta bantuan seorang psikolog bernama Dr. Jehangir Khan yang diperankan oleh Shah Rukh Khan. Namun karena sering berkonsultasi, akhirnya Kiara pun merasa nyaman lalu jatuh cinta kepada Dr. Jehangir Khan.
4. Chennai Express (2013)
Shah Rukh Khan berperan sebagai Rahul Mithaiwala dalam film yang rilis pada tahun 2013 ini. Film Chennai Express menceritakan tentang Rahul yang dimintai tolong oleh neneknya untuk menabur abu sang kakek di dua tempat, sungai Gangga dan Rameswaram.
Kemudian, saat berada di kereta Rahul menolong seorang wanita bernama Meenamma (Deepika Padukone). Tak disangka, Rahul justru mendapat masalah dan di kejar-kejar oleh preman setelah menolong Meenamma.
5. Dunki (2023)
Dunki merupakan film terbaru Shah Rukh Khan yang dijadwalkan tayang di bioskop pada 22 Desember 2023.
Film yang disutradarai Rajkumar Hirani ini menceritakan tentang orang-orang India yang sering menggunakan pintu belakang dan melanggar hukum untuk memasuki negara-negara seperti Kanada dan Amerika Serikat.
Nah, itulah 5 rekomendasi film Bollywood yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan. Selamat Menonton!
Baca Juga
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
-
Sinopsis Umi no Chinmoku, Film Jepang yang Dibintangi Masahiro Motoki
-
Sinopsis Drama Check In Hanyang, Dibintangi Bae In Hyuk dan Kim Ji Eun
-
3 Film India Dibintangi Raashi Khanna Tayang 2024, Ada The Sabarmati Report
Artikel Terkait
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
-
4 Novel Thriller yang Bisa Dibaca Cepat tapi Berkesan Lama
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
Entertainment
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Terkini
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian