Anak Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly buka suara usai dirinya berulang kali mendapatkan komentar negatif terhadap badannya atau body shaming.
Melalui story Instagramnya, Lolly mengaku muak fisiknya menjadi sasaran hinaan warganet.
"Sebenarnya males banget bikin ini tapi menurut aku udah kebangetan, makanya aku bikin! Aku juga bikin ini bukan untuk aku, tapi juga buat orang-orang yang dibully karena body shaming atau fisik," tulis Lolly di story Instagramnya, dikutip pada Rabu (25/10/2023).
Mulanya, Lolly meminta maaf bila ucapannya cukup kasar ataupun menyinggung. Akan tetapi, Lolly sudah muak dengan kalimat body shaming yang terus ditujukkan kepadanya.
Selama ini, warganet sering menghina fisik Lolly mulai dari wajah hingga badannya.
"Kalian tuh sesempurna apa sih badan dan mukanya? Di dunia ini gak ada manusia yang sempurna dan manusia itu diciptakan untuk berguna bukan untuk sempurna!" ungkap Lolly.
"Harus banget yah ngatain fisik dan body shaming? 'Badan lo kayak cowok'. 'Muka lo jelek banget'," sambungnya.
Anak sulung Nikita Mirzani itu juga beberapa kali mendapatkan hinaan bagian dadanya.
Gadis berusia 16 tahun itu lalu menyampaikan bahwa dadanya kini bidang karena kebiasaan olahraga, bahkan Lolly dulu sempat menjadi atlet.
"Semua badan itu berbeda-beda kalau aku emang punya dada yang bidang karena aku dulu atlet panahan dan suka berenang!" kata Lolly.
"Dan kalau buat muka, emang ini dari lahir udah ciptaan Tuhan!" imbuhnya.
Anak sulung Nikita Mirzani tersebut meminta hatters untuk berhenti melihat dirinya sehingga tak bisa lagi membenci. Menurutnya, hatters tersebut lebih baik instrospeksi diri ketimbang sibuk memikirkan hidup orang lain.
"Hatters! Kalau enggak suka sama orang jangan selalu diliatin terus takutnya kamu yang jadinya benci jadi suka. Instrospeksi diri aja dan jangan ribet!" ujar Lolly.
"Kasihan, hidupnya sendiri gak keurus karena terlalu sibuk urusin hidup orang lain. Capek," pungkasnya.
Baca Juga
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
Artikel Terkait
-
Pengacara yang Baru Ingin Vadel Badjideh dan Nikita Mirzani Damai: Segala Kami Upayakan
-
Gejala Nyeri Dada Akibat Anxiety: Apa Bedanya dengan Serangan Jantung?
-
Siti Badriah Dihujat saat Hamil: Ini Lho Perubahan Fisik yang Normal Dialami Ibu Hamil
-
Kabar Terbaru Lolly Anak Nikita Mirzani, Pulang Tapi Ibu Dan Mantan Kekasihnya Dipenjara
-
Razman Wanti-wanti Pacar Baru Lolly, Jangan Sampai Nasibnya Seperti Vadel Badjideh
Entertainment
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?