Aaliyah Massaid menjadi perbincangan usai dirinya memakai hijab saat datang ke acara kajian yang diselenggarakan Aurel Hermansyah menjelang kelahiran anak keduanya.
Pada kesempatan itu, putri Reza Artamevia tersebut tampil memakai gamis dan hijab berwarna putih.
Salah satu momen yang menjadi sorotan adalah saat Kartika Putri sempat merapikan hijab Aaliyah Massaid.
Kartika Putri pun membeberkan bahwa kala itu Aaliyah Massaid bisa memposisikan diri dengan cara berpakaian santun saat menghadiri acara kajian.
Ia pun memuji penampilan Aaliyah Massaid yang tampak memukau meskipun baru saja belajar memakai hijab.
"Aaliyah itu bisa memposisikan diri dengan baik. Karena kemarin kajian, jadi dia memakai baju yang MashaAllah sopan santun, cantik dan masih baru juga belajar," kata Kartika Putri dikutip dari unggahan kanal Youtube Mantra Room, Jumat (27/10/2023).
Kartika Putri menyampaikan bahwa Aaliyah Massaid sendiri meminta diajarkan dan dirapihkan hijabnya.
Tak hanya itu saja, Kartika Putri mengungkapkan bahwa putri mendiang Adjie Massaid itu meminta untuk diajak ikut kajian.
"Cantik, cantik banget dan aku langsung invited dia di grup kajian. Dia juga anaknya 'mau dong kak kajian gitu'," jelas Kartika Putri.
Selain itu, Kartika Putri juga membeberkan keinginan Aaliyah Massaid yang menolak pacaran dan ingin ta'aruf.
"Masyaallah anaknya juga nanyain hal-hal yang manfaat banget. 'Kak, aku tuh nggak mau pacaran kak mau taaruf. Menurut kakak kalau taaruf harus ngapain aja sih?'," tutur Kartika Putri menirukan ucapan Aaliyah Massaid.
"Aku bilang, istiqarah, minta petunjuk sama Allah, taat salatnya. Sehingga yang ngejawab istiqarah beneran dari Allah," sambungnya.
Keinginan Aaliyah Massaid itu membuat Kartika Putri kagum, sebab dirinya mau belajar agama termasuk soal ta'aruf.
Menurut Kartika Putri, sudah bagus anak muda seperti Aaliyah Massaid lebih cepat mengetahui cara mmendapatkan pasangan memalui taaruf bukan pacaran.
"Masyaallah loh dia umuran begitu pemikirannya udah luar biasa untuk di jalan Allah," ungkap Kartika Putri.
"Memang harusnya sebagai seorang muslimah menikah itu kan taaruf, pacaran kan haram gitu. Ketika anak di era modern kayak dia udah mengetahui itu keren," tandasnya.
Baca Juga
-
Panik! Mobil Mogok di Hutan Kecil yang Terkenal Wingit
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
-
Advan Macha: HP 5G Tipis yang Diam-Diam Punya Banyak Kejutan
-
Daftar Harga Mobil Hyundai, Mobil Keluarga yang Efisien, Modern dan Sporty
-
Prinsip Dilanggar, Manohara Pilih Putuskan Youtuber Kristian Hansen
Artikel Terkait
-
Jarang Bikin Konten Usai Putus dari Fuji, Thariq Halilintar Berdalih Cuma Mau Posting yang Bermanfaat
-
Mulai Go Public dengan Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid Curhat Ingin Taaruf
-
Kartika Putri Beberkan Keinginan Aaliyah Massaid Taaruf, Ingin Segera Dinikahi Thariq Halilintar?
-
Akrab bareng Shandy Purnamasari, Aaliyah Massaid Disindir Dekati Circle Fuji
-
Aaliyah Massaid dan Gen Halilintar Makin Lengket, Fuji Cuma Dimanfaatkan Demi Konten?
Entertainment
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
-
Prinsip Dilanggar, Manohara Pilih Putuskan Youtuber Kristian Hansen
-
Wardatina Mawa Tolak Damai, Kasus Dugaan Zina Inara Rusli Masuk Penyidikan
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad