Drama Korea ‘The Story of Park’s Marriage Contract’ akan menayangkan episode perdana mereka malam ini. Tepatnya pada Jum’at (24/11/2023).
Jelang penayangan episode perdana, tim produksi kembali membagikan sejumlah still cuts adegan dari pasangan pemeran utama, yakni Lee Se Young dan Bae In Hyuk.
Kedua pemeran utama menampilkan kebersamaan dan kisah cinta masa lalu yang mengikat takdir keduanya hingga ke zaman modern.
Mengutip dari Soompi, ‘The Story of Park’s Marriage Contract’ menceritakan kisah pernikahan kontrak antara Kang Tae Ha (Bae In Hyuk) dengan Park Yeon Woo, seorang perempuan yang datang dari abad ke-19 di era Dinasti Joseon.
Spoiler Episode 1 Drama Korea The Story of Park’s Marriage Contract
Dari sejumlah gambar still cuts adegan, episode pertama drama Korea ‘The Story of Park’s Marriage Contract’ menampilkan adegan Kang Tae Ha dan Park Yeon Woo di masa lalu.
Keduanya tampak mengenakan pakaian tradisional Hanbok yang cantik dengan warna-warna pastel. Mereka juga terlihat menikmati waktu bersama, dan berjalan-jalan mengelilingi pasar malam.
Berjalan berdampingan, keduanya juga terlihat menikmati pertunjukan kembang api. Mereka juga tampak berbagi cerita seru, terlihat dari Kang Tae Ha yang tampak tertawa lepas, sedangkan Park Yeon Woo terseyum bersama pria itu, dan menatapnya dengan pandangan manis.
Di gambar yang lain Kang Tae Ha tampak memberikan sesuatu kepada Park Yeon Woo. Ia tersenyum manis kepada perempuan itu, membuat Park Yeon Woo tersipu malu dibuatnya.
Adegan ini menunjukkan hubungan romantis di antara keduanya di kehidupan masa lalu mereka.
Di tengah suasana romantis yang ditampilkan, Kang Tae Ha tampak panik ketika ia mencari keberadaan Park Yeon Woo yang tiba-tiba menghilang dari pandangannnya.
Para pemirsa ikut dibuat penasaran dan bertanya-tanya apa yang akan terjadi kemudian pada Kang Tae Ha dan Park Yeon Woo di tengah-tengah acara kencan mereka.
Episode pertama drama Korea ‘The Story of Park’s Marriage Contract’ akan tayang malam ini pada Jum’at (24/11/2023), pukul 21.50 KST.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Artikel Terkait
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
Entertainment
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
Terkini
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh