NCT 127 terus membagikan sejumlah teaser dan konten untuk comeback winter spesial single ‘Be There For Me’ yang akan dirilis pada tanggal 22 Desember 2023 mendatang.
Menyusul perilisan teaser image baik individu maupun grup dengan konsep ‘Home Alone’, kini detail lagu untuk b-side track dengan judul yang sama juga telah dibagikan untuk menambah rasa penasaran para penggemar.
Mengutip dari Naver pada Jum’at (15/12/2023), secara khusus lagu ‘Home Alone’ memiliki genre pop medium, dengan suara synth EP yang menonjol. Diiringi paduan nyanyian seru dari para member NCT 127.
Lirik lagunya dengan jenaka mengungkapkan perasaan jujur ingin bermain sendirian di rumah daripada pergi keluar di musim yang dingin ini.
Meski mengambarkan kegiatan di dalam rumah saja, lagu ini memiliki vibe yang menyenangkan, serta mengundang kegembiraan saat didengarkan, terutama lirik lagunya yang menarik.
Perwakilan pihak agensi menyampaikan bahwa b-side track ‘Home Alone’ ini adalah sejenis lagu carol yang memungkinkan siapa saja yang mendengar akan menikmati keceriaan musim dingin. Lagu ini diperkirakan akan menerima banyak cinta setiap musim dingin tiba.
Sementara itu, winter special single ‘Be There For Me’ akan terdiri dari 3 buah lagu di dalamnya termasuk lagu utama dengan judul serupa.
BACA JUGA: Ammar Zoni Kecewa Merasa Dituding Irish Bella Pakai Narkoba: Aku Stres Banget
Dua b-side track lainnya, yakni lagu ‘Home Alone’ dan ‘White Lie’ juga akan ada dalam winter special single ‘Be There For Me’ kali ini.
Sedangkan lagu utama ‘Be There For Me’ sendiri merupakan lagu pop R&B dengan chorus yang adiktif, serta aransemen musik dengan suasana yang hangat. Kepekaan dan sentimental dalam lagu cocok untuk menemani musim dingin.
Lirik dalam lagu menyampaikan pesan kepada para penggemar bahwa NCT 127 berada di Seoul dan menyapa mereka dengan penuh cinta dan kehangatan melalui winter special single ‘Be There For Me’.
Selain itu, NCT 127 juga baru saja merilis konten terbaru bertajuk ‘Home Not Alone’ di kanal YoTube resmi mereka. Ini merupakan konten variety show yang menampilkan keseruan member NCT 127 menghabiskan musim dingin bersama.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
SHINee Berbagi Chemistry Manis Penuh Nostalgia di Teaser MV 'Poet I Artist'
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
-
Doyoung NCT Ungkap Harapan dan Semangat di Cuplikan Album Soar Part 1
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
Artikel Terkait
Entertainment
-
SHINee Berbagi Chemistry Manis Penuh Nostalgia di Teaser MV 'Poet I Artist'
-
Relate Banget! 5 Rekomendasi Film Buat Kaum Introvert yang Wajib Ditonton
-
Josh Duhamel Jadi Ilmuwan Jenius di Film Off the Grid, Intip Trailernya
-
Dibintangi Austin Butler, Film Caught Stealing Siap Tayang Agustus 2025
-
Digaet Jadi Bintang Utama, Alan Ritchson Bakal Beraksi di Film Fortune
Terkini
-
WKU Kadin Saleh Husin: Perlu Keberpihakan Pemerintah Agar Industri Baja Nasional Tidak Mati
-
Ulasan Lagu LUCY Flowering, Musim Semi yang Penuh Harapan dan Kehangatan
-
Ayam Bakar sampai Bebek Goreng, Nikmatnya Menu Wong Solo Bikin Ketagihan
-
Simpel nan Stylish! Ini 4 Look Outfit Xinyu TripleS yang Harus Kamu Lirik
-
Dosen di Era Digital: Antara Pendidik dan Influencer