Irish Bella tampaknya sudah mengikhlaskan sosok sang suami, Ammar Zoni. Sebagaimana diketahui, Irish Bella saat ini tengah menjalani proses sidang perceraiannya.
Ibu dua anak itu menggugat cerai Ammar Zoni setelah sang suami keluar dari penjara awal Oktober 2023 kemarin.
Namun di tengah proses perceraiannya, Ammar Zoni malah ditangkap kembali atas kasus narkoba untuk ketiga kalinya.
Terbaru ini, Irish Bella mendadak mengungkit soal keikhlasan dan kesabaran. Hal itu diketahui dari unggahan terbarunya di akun Instagram pribadinya.
Irish Bella menguggah foto dirinya seluruh badan mengenakan outfit serba merah muda dan kacamata, dengan senyum yang merekah di wajahnya.
"Ikhlas itu tak terucap sedang sabar itu tak berujung," tulis Irish Bella di caption unggahannya, dikutip pada Sabtu (16/12/2023).
Belum diketahui apa maksud atau untuk siapa caption tersebut ditujukan, namun publik menduga bahwa tulisan Irish Bella berkaitan dengan kondisi dan masalahnya saat ini.
Sebelumnya, Ammar Zoni mengaku kecewa dan menyalahkan Irish Bella karena merasa dituding menggunakan narkoba lagi setelah keluar penjara.
"Alasannya dia bilang, 'Aku kecewa sama Ibel (Irish Bella), karena Ibel terus menuduh aku pakai narkoba padahal aku sudah berhenti pada saat keluar dari lapas itu. Cuman kok Ibel tetap nuduh aku pakai narkoba, jadi aku stres banget, ini pelarianku,' kata dia," ungkap Abdullah Emilie selaku mantan pengacara Ammar Zoni.
Kendati demikian, Ammar Zoni pun menyesal dan menyadari bila keputusannya kembali memakai narkoba untuk ketiga kalinya itu salah.
"Pada intinya Ammar menyesal ya. Iya dia ngakuin kalau dia salah," ucap Abdullah Emilie, dikutip dari tayangan kanal YouTube Rasis Entertainment pada Jumat (15/12/2023).
Baca Juga
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
Artikel Terkait
-
Ditangkap 3 Kali Kasus Narkotika, Ayah Irish Bella Prediksi Karier Ammar Zoni Tamat
-
Makna Baju Tahanan Warna Hijau Ammar Zoni, Apa Bedanya?
-
Ustaz Derry Sulaiman Sindir Ammar Zoni Bodoh Pakai Narkoba Lagi, Dukung Irish Bella Gugat Cerai
-
Wajah Ammar Zoni Dinilai Tak Menyesal Ditangkap Lagi, Pakar Ekspresi: Pantas Ibel Nggak Mau Balik
-
Belajar dari Ammar Zoni yang Stres Usai Dicerai Irish Bella, Ini Cara Mengatasi Masalah Tanpa Pakai Narkoba
Entertainment
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
Bantah Operasi Plastik, tapi Amanda Manopo Kepingin Coba usai Melahirkan?
-
Dituding Liburan dengan Hamish Daud, Sahabat Sabrina Alatas: Jangan Fitnah
-
Say My Name oleh Miyeon i-dle: Perasaan Rindu yang Melekat Setelah Berpisah
Terkini
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
-
Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita
-
Jonatan Christie Raih Juara Hylo Open 2025 usai Singkirkan Wakil Denmark!