Aura Kasih masih betah menikmati statusnya sebagai janda. Ia belum menikah lagi sejak bercerai dari suami pertama pada 2018 lalu.
Perempuan 36 tahun itu mengaku santai soal pernikahan. Namun, ia memiliki syarat untuk pria yang akan menjadi suaminya nanti.
BACA JUGA: Sandrinna Michelle Minta Maaf ke Ibunda, Ungkap Janjikan Satu Hal ini
Pelantun lagu Mari Bercinta ini enggan setiap hari bertemu dengan suami melainkan hanya 3-4 kali dalam seminggu bersama.
"Santai sih, kemarin ada lah beberapa ngajak nikah. Tapi aku tuh kalau nikah itu seminggu paling ketemu 3 kali, 3 hari atau 4 hari. Aku nggak mau yang tiap hari bareng," kata Aura Kasih dalam acara FYP Trans 7 dilihat pada Minggu (24/12/2023).
Syarat ini akan dibicarakan Aura Kasih pada kekasih yang ingin melamarnya. Apabila sang kekasih menolak maka ia tidak bisa menerima lamaran itu karena beda visi misi.
"Ya makanya harus deal-dealan. Kemarin sempat dekat, mau nikah. Aku bilang, 'Tapi nggak mau ketemu tiap hari'. Terus dianya nggak bisa, nggak sevisi misi ya ya udah," ujar ibu satu anak tersebut.
Cara Aura Kasih untuk menerapkan prinsipnya tersebut yakni dengan pisah rumah dari suami.
"Ya kita punya rumah bersama tapi dia juga punya rumah sendiri. Aneh nggak sih?" ucapnya.
Alasan Aura Kasih memiliki prinsip tak mau setiap hari bertemu suami karena ingin meminimalisir konflik. Ia melakukan prinsip itu bukan karena trauma dengan pernikahan pertama.
Pasalnya, Aura membeberkan apabila ia tipe perempuan yang tidak suka bergantung dengan pasangan. Menurutnya, ada waktu sendiri untuk masing-masing.
"Tapi aku juga meminimalisir drama jadi akan kangen terus," kata Aura Kasih.
"Nggak (trauma), aku tipikal yang clingy ya yang ngikut-ngikut pacar. Jadi aku memberikan ruang buat dia dan dia juga memberikan ruang buat aku. Manusia kan juga harus ada me time," sambungnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
Artikel Terkait
-
Ucapan Blunder Soal Janda Dinilai Jadi Penyebab RK-Suswono Kalah di Pilkada Jakarta
-
Nasib 10 Artis di Pilkada 2024, dari KD sampai Jeje Govinda: Siapa Paling Mujur?
-
Proses Perceraian Seo In Young Sampai Tahap Akhir, Agensi Beberkan Hubungan Sang Artis dengan Suami
-
Profil Rahayu Effendi: Penari Istana Jadi Artis Legendaris Indonesia, Ibunda Dede Yusuf Meninggal Usia 82 Tahun
-
Sang Ibu Meninggal Dunia, Dede Yusuf Berusaha Terlihat Tegar Sambut Pelayat
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan