Putuskan Bercadar Umi Pipik Kehilangan Job, Sempat Ragu Diminta Jadi BA Skincare: Kalau Nggak Laku Gimana?

Haqia Ramadhani
Putuskan Bercadar Umi Pipik Kehilangan Job, Sempat Ragu Diminta Jadi BA Skincare: Kalau Nggak Laku Gimana?
Umi Pipik menggalang donasi untuk membantu rakyat Palestina yang jadi korban kekejaman Isreal. [Instagram]

Keputusan Umi Pipik untuk bercadar rupanya menyisakan ujian berat terutama dari segi ekonomi. Ia mengaku setelah bercadar harus kehilangan job.

"Sebulan nggak ada kerjaan, TV nggak ada yang mau makai. Langsung diganti kontrak, nggak dikontrak," ungkap Umi Pipik diuji saat awal bercadar dalam kanal YouTube Alanabi Channel dilihat pada Minggu (24/12/2023).

BACA JUGA: Denny Caknan Gelar Acara 7 Bulanan Bella Bonita, Netizen Sibuk Ngitung: Nikah Baru 5 Bulan

Hal itu tentu saja langsung menggoncang keuangan keluarganya. Padahal saat itu ia membutuhkan uang untuk membiayai anak-anaknya sekolah.

"Duit mulai berkurang nih. Aduh, anak-anak harus masuk pondok, anak-anak harus sekolah. Itu nominalnya lumayanlah," ujar istri almarhum Uje ini.

Tak disangka setelah satu bulan hidup tanpa pekerjaan, Allah SWT mengirimkan bantuan ke Umi Pipik. Ibu empat anak ini ditawari oleh pemilik untuk menjadi brand ambassador skincare.

"Setelah sebulan Allah kasih jawabannya. Tiba-tiba ada salah seorang dokter kecantikan nawarin saya, 'Umi saya punya skincare, saya punya pabriknya, saya pengen skincare ini BA-nya Umi, dan pakai nama Umi'," tutur Umi Pipik.

"Dulu saya sempat kan ngeluarin skincare Umi Pipik gitu, Umi Pipik Skincare pakai nama umi sekalian," sambungnya.

BACA JUGA: Indah Permatasari Ucapkan Selamat Hari Ibu, Publik Berharap Hati Nursyah Bisa Luluh

Pemilik nama asli Pipik Dian Irawati ini kaget sekaligus ragu dengan tawaran sang pemilik. Pasalnya, ia dalam keadaan bercadar seperti tidak mungkin bisa menarik orang untuk membeli skincare tersebut.

"Saya melongo, saya tanya, 'Dok ini gak salah? Ini brand ambassador skincare saya pakai jilbab. Apa yang mau saya jual? Nanti kalau nggak laku gimana?. Saya nggak mau muamalah sama orang, orang itu saya rugikan nggak mau gara-gara saya'. Saya pakai cadar loh yang dijual kosmetik," ucapnya.

Dokter pemilik skincare itu justru yang meyakinkan Umi Pipik bahwa rezeki laku atau tidak skincarenya sudah diatur Allah SWT.

"Dan dokternya yang luar biasa, 'Yang kasih saya rezeki bukan Umi Pipi, tapi Allah. Saya mau pakai artis yang cantik sekalipun kalau nggak ada rezeki saya di situ. Karena saya yakin yang kasih rezeki bukan Umi Pipik tapi Allah'," kata Umi Pipik menirukan pernyataan dokter tersebut kepadanya.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak