Scroll untuk membaca artikel
Haqia Ramadhani
Rina Nose. [Instagram]

Pernikahan Rina Nose dan Josscy Vallazza Aartsen sudah berjalan hampir 5 tahun. Namun, pasangan suami istri ini belum dikaruniai momongan.

Alhasil Rina Nose seringkali ditanya kapan punya anak. Capek mendengar pertanyaan demikian membuat wanita 40 tahun tersebut memberikan jawaban menohok.

BACA JUGA: Ustaz Solmed Lepas Rumah Mewahnya di Harga Rp80 Miliar, Netizen Curiga: Baru Jadi Dijual Mengapa?

Hal itu disampaikan Rina Nose melalui unggahan video di akun TikTok pribadinya. Dalam video tersebut Rina menggambarkan bagaimana percakapan dirinya dengan orang-orang yang bertanya soal kapan ia punya anak.

Rina Nose membalikkan pertanyaan jika ada yang bertanya kenapa dirinya tidak ingin punya anak.

"'Kamu kenapa sih nggak pengin punya anak?'. Terus kenapa kamu pengin orang lain punya anak?" ucap Rina dikutip pada Rabu (31/1/2024).

Lebih lanjut, jika ada orang yang membandingkan pejuang gari biru dengan keputusannya belum ingin mempunyai anak. Maka Rina dengan tegas menyatakan bahwa ia tidak mau menderita bila hanya menuruti keinginan orang lain yang menyuruhnya punya anak.

"'Ya kan orang lain nikah itu pengin punya anak, ada yang sampai depresi berjuang mati-matian biar punya anak. Kamu malah nggak mau'. Terus gue harus turut serta menderita atas keinginan orang lain," tegas presenter sekaligus pelawak ini.

BACA JUGA: Thariq Halilintar Sebut Hanya Aaliyah Massaid Bisa Mencintainya, Fuji Kena Senggol: Dulu Bukan Karena Cinta

Rina Nose dan suami. (Instagram/ rinanose16)

Ketika masih ada yang mengusik kalau ia enggan punya anak karena tidak ingin hidup susah. Rina Nose akan menjawab kalau tak ada orang yang mau hidup susah.

"'Kamu tuh pengin enak terus ya hidupnya'. Emang ada orang yang pengin susah?" ujarnya.

Seorang netizen yang childfree pun meminta bantuan Rina Nose untuk menjawab pertanyaan nasib masa tua jika tidak memiliki anak. 

"Coba minta jawaban Kakak Rina yang biasa orang tanyain kalau tua siapa yang ngurus. Jawab kak soalnya saya childfree," komentar seorang netizen.

"Persenjatai diri dengan pengetahuan dan banyak keterampilan. Melimpahkan bebam dan tanggungjawab pada anak (yang bahkan tidak minta dilahirkan) bukanlah ide yang bagus," balasnya. 

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS