Hayuning Ratri Hapsari | Natasya Regina
Denada (Instagram/denadaindonesia)
Natasya Regina

Denada kembali menjadi perbincangan publik setelah seorang pria berusia 24 tahun bernama Ressa Rizky Rossano mengaku sebagai anaknya yang ditelantarkan.

Pengakuan tersebut memicu reaksi luas, terlebih setelah Ressa hadir dan menyampaikan kisahnya di kanal YouTube CURHAT BANG milik Denny Sumargo.

Sejak kemunculan Ressa di ruang publik, sorotan terhadap Denada semakin tajam.

Banyak warganet mempertanyakan sikap sang penyanyi sekaligus ibu tunggal tersebut, bahkan sebagian besar menuding Denada bersalah tanpa menunggu klarifikasi lanjutan.

Jejak Digital Kembali Diungkit

Di tengah polemik yang berkembang, jejak digital Denada pun kembali ditelusuri. Salah satu yang ramai diperbincangkan adalah cuplikan penampilannya dalam podcast PWK yang tayang di YouTube HAS Creative pada Juli 2025.

Dalam podcast tersebut, Denada berbincang dengan Gofar Hilman sebagai pembawa acara.

Ia membicarakan perannya sebagai ibu dan kedekatannya dengan sang putri, Aisha Aurum. Pernyataan Denada kala itu kini kembali viral dan menuai respons berbeda dari publik.

Anak sebagai Prioritas Hidup

Dalam perbincangan tersebut, Denada menyampaikan pandangannya tentang makna kehadiran seorang anak dalam hidup seorang ibu.

"Kalau menurut aku, anak itu selalu menjadi the best reason dan the best push untuk anything," kata Denada.

Ia juga menjelaskan bahwa menjadi ibu membuat seseorang menyadari adanya tanggung jawab besar terhadap nyawa lain yang bergantung padanya.

"Kenyataan bahwa ada nyawa lain yang lagi bergantung sama kita itu pasti akan membuat kita tersadar bahwa enggak pernah kita yang jadi prioritasnya," ujarnya.

Menurut Denada, sejak menjadi ibu, prioritas hidupnya berubah sepenuhnya. Ia meyakini hanya seorang ibu yang mampu menempatkan anak sebagai pusat hidupnya dengan tulus, tanpa pamrih.

"Apa pun itu bisa dikalahkan. Sedihnya kita, pusingnya kita, enggak usah ada yang tahu," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Denada juga mengenang momen emosional saat Aisha merasa rindu kepadanya. Kala itu, Aisha tinggal di Singapura, sementara Denada harus menetap di Jakarta demi bekerja.

Aisha kerap mengungkapkan rasa rindunya karena sang ibu belum sempat mengunjunginya. Denada pun menceritakan cara dirinya menenangkan sang putri.

"Dia (Aisha) itu sampai-sampai selalu ngomong gini, 'Tapi kan kita udah kaya raya.' Karena gue selalu ngomong sama dia seperti itu," imbuhnya.

Ia mengaku selalu berusaha menunjukkan sisi terkuatnya di hadapan Aisha. Denada tidak ingin putrinya merasa khawatir atau terbebani oleh perjuangan hidup yang ia jalani.

Denada juga menegaskan bahwa ia tak ingin Aisha mengetahui betapa berat usaha yang harus ia lakukan demi memenuhi kebutuhan hidup. Salah satu caranya adalah dengan membatasi akses sang anak terhadap media sosial.

Ia bahkan secara terbuka mengungkap kesiapannya melakukan apa pun demi masa depan sang putri.

"Mau untuk mewujudkan itu gue harus kerja dari pagi ke pagi, gua harus facelift, enggak apa-apa. Yang penting kamu bisa dapet kehidupan yang terbaik," tuturnya.

Menutup pernyataannya di podcast tersebut, Denada memberikan semangat bagi para ibu, khususnya mereka yang menjalani peran sebagai single mom seperti dirinya.

"Enggak ada kata-kata 'Ini ibu hebat', 'Ini ibu enggak hebat'. Enggak! All moms hebat. Hidup emak-emak!" imbuhnya.

Pesan tersebut awalnya menuai simpati. Namun situasi berubah setelah muncul pengakuan Ressa Rizky Rossano yang mengklaim dirinya sebagai anak Denada yang ditelantarkan.

Reaksi Keras Warganet

Pernyataan Denada dalam podcast PWK kembali menjadi bahan perbincangan setelah diunggah ulang oleh akun @rumpi_gosip pada Selasa, 27 Januari 2026.

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar warganet bernada kritik dan kekecewaan.

"Pret mba, anak dua yang satu nggak diakuin, dititip orang lain, padahal waktu kecil sakit-sakitan, gede jadi supir pribadi neneknya. Nyesek banget sih," komentar seorang warganet.

"Akui Ressa sebagai anakmu jika dia anakmu. Kasihan dia sudah 24 tahun tidak ada di pelukanmu, Dena," kata netizen lainnya.

"Tidak sesuai dengan fakta yang sebenarnya, pasti nangis banget hati ressa liat emaknya ngomong gini," balas warganet lain.

Hingga kini, polemik terkait pengakuan Ressa Rizky Rossano masih terus bergulir. Publik pun menantikan klarifikasi resmi dari Denada untuk menjawab berbagai tudingan yang kini mengiringi namanya.