Ria Ricis setelah sidang cerai perdanna dengan Teuku Ryan memilih untuk liburan ke Jepang. Ada satu momen menarik ketika ia berlibur ke negeri sakura itu.
Tak lain karena Ria Ricis ternyata masih kepikiran membelikan sepatu kesukaan Teuku Ryan. Saat itu, ia dan rombongan sedang mampir ke toko sepatu favorit sang suami.
BACA JUGA: Geger! Aktor Korea Selatan Antusias Minta Foto Bareng Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
"Ini adalah toko sepatu kesukaannya papa Moana. Katanya Icha di sini, di Jakarta ada yang ada, ada yang nggak. Papanya Moana suka yang mana ya?" ucap Ria Ricis sambil melihat-lihat sepatu pria.
Ria Ricis kemudian memilih satu sepatu yang menurutnya belum dimiliki oleh Teuku Ryan.
"Sebenarnya aku suka banget sama yang ini (menunjuk salah satu sepatu) lucu nggak sih? Papanya Moana belum punya nih," ucapnya.
"Moana, Moana pilihin buat papa yang mana. Bagus nggak ini buat papa Moana?" sambungnya bertanya ke tim.
YouTuber kondang ini ketika sibuk memilih sepatu untuk Teuku Ryan tiba-tiba teringat kenangan mereka.
"Terakhir dia ulang tahun aku beliin ukuran 42, kecil. Jadi dia 43 deh kayaknya, tolong tanyain deh 43," ujar Ricis.
BACA JUGA: Hard Gumay Ramal Ria Ricis Tak Mau Rujuk dengan Teuku Ryan: Tetap Cerai
Sambil menunggu ukuran sepatu yang dipilihnya tadi datang, Ricis kembali melihat-lihat lagi rak. Ia masih bingung menentukan pilihan sepatu yang cocok untuk Ryan.
"Dia udah punya abu, dia nggak suka warna gonjreng sih. Tadi ungu udah bagus banget sih, udah oke. Mendingan yang high atau yang low ya?" tuturnya bertanya lagi ke tim menentukan model sepatu yang sesuai untuk Teuku Ryan.
Cuplikan video tersebut mendapat berbagai komentar warganet setelah dibagikan ulang oleh akun TikTok @bebas_konten2. Sejumlah warganet langsung mengaitkan sikap Ricis dengan nasib rumah tangga sang influencer ke depan.
"Ya Allah persatukan mereka lagi (emoji menangis), sayang Icis dan Ryan, kekuatan doa membolak-balikan hati," komentar warganet.
"Udah lewatin sidang pertama, pas lagi rehat keluar negeri masih inget untuk beli hadiah, gila hatinya kuat bener," celetuk yang lain.
"Walaupun udah sakit tapi ibu masih beliin sepatu papanya Moana," tanggapan lainnya.
"Aslinya masih saling mencintai, iya gak sih," pendapat warganet lain.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
Artikel Terkait
-
Putusan Cerai Dokter Terduga Pelecehan Pasien Bocor, Apa Isinya?
-
Siapa Artis Berinisial TB di Bali yang Pernah Dijual Mantan Muncikari Robby Abbas?
-
Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
-
Meriam Bellina Sindir Artis yang Tampil Hedon Demi Pencitraan: Di Rumahnya Makan Ikan Asin
-
Geger! Paula Verhoeven Adukan Hakim Cerai ke Komisi Yudisial, Baim Wong Ikut Terseret?
Entertainment
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
Terkini
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?