
Taeyong NCT baru saja resmi melakukan comeback dengan mini album keduanya bertajuk ‘TAP’ pada tanggal 26 Februari 2024 lalu.
Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu utama ‘TAP’ juga telah dirilis di kanal YouTube SMTOWN.
Video musik lagu utama ‘TAP’ sepenuhnya mengambil lokasi syuting di Tokyo, Jepang. Serta mengambil inspirasi dari program reality show populer Jepang bertajuk ‘Old Enough’ atau ‘My First Errand’.
Dalam video klip Taeyong tampak bangun di sebuah bangunan rumah bergaya tradisional Jepang, lalu menjalankan misi untuk mendapatkan makanan tradisonal Jepang, Dango.
Mengutip dari Allkpop pada Kamis (29/2/2024), Taeyong juga tampak mengunjungi berbagai lokasi di Tokyo, termasuk tempat pemandian umum, kafe, dan masih banyak lagi.
Dalam satu adegan, Taeyong juga tampak menari di depan sebuah lukisan besar bergambar Gunung Fuji. Tak ketinggalan pula caption dalam tulisan huruf Jepang dan Korea juga menghiasi video musik lagu ‘TAP’.
Konsep dan Nuansa Jepang yang Kuat di MV 'TAP' Undang Kritik
Konsep dan suasana Jepang yang kental tersebut justru mengundang kritik dari sejumlah warganet Korea. Mereka tak segan mempertanyakan apakah sang idola termasuk pro-Jepang. Berikut beberapa komentar warganet.
“Apakah ia seorang pro-Jepang? Kenapa ia tak pergi saja ke Jepang,” komentar salah seorang warganet.
“Apakah dia bisa menyebut dirinya sendiri warga Korea Selatan?” sahut warganet yang lain.
“Bahkan para penggemarnya tidak bisa membelanya untuk hal yang satu ini. Mereka perlu membatalkan tayangan MV-nya dan jangan pernah menyebutnya lagi,” geram warganet lainnya.
“Semua yang ada di MV ini tentang Jepang. Rasanya seperti melihat MV dari seorang idola J-Pop,” aku salah seorang warganet.
“Merilis MV lagu ini sebelum tanggal 1 Maret. Kamu tidak akan bisa menyalahkan orang-orang jika mereka memanggilmu pengkhianat,” tegas warganet lainnya.
Sementara itu, lagu utama ‘TAP’ dari mini album kedua Taeyong dengan judul yang sama adalah lagu bergenre hip hop dengan beat musik yang simpel, serta bagian rap yang catchy.
Kru tari asal Jepang, Tsubakill, yang sebelumnya pernah tampil dalam program Mnet ‘Street Woman Fighter 2’ juga turut tampil dalam video musik tersebut.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Million Places oleh XG: Tebarkan Cinta untuk Penggemar di Seluruh Dunia
-
Soobin TXT Berikan Hadiah Musim Semi untuk MOA Lewat Cover Lagu Paul Kim
-
Twisted Paradise oleh Yuta NCT: Keinginan Dicintai di Tengah Rasa Sakit
-
TWS 'Lucky to be Loved' Rasa Terima Kasih Atas Dukungan dan Cinta Tulus
-
I Feel Good oleh BOYNEXTDOOR: Ajak Pendengar Ekspresikan Diri Tanpa Aturan yang Mengikat
Artikel Terkait
-
WNI di Jepang Diduga Telantar Bayi hingga Meninggal Dunia, Kini Ditangkap Polisi
-
Jajan Sushi dan Hidangan Khas Jepang di Mal Ini Tak Perlu Lagi Khawatir, Semua Sudah Bersertifikat Halal
-
Produksi Mobil Jepang Anjlok, Ada Apa Gerangan?
-
Kim Jae Joong Kembali ke Layar Lebar Setelah 12 Tahun di film 'A Gentleman'
-
Siap Comeback, Wendy Red Velvet Rilis Jadwal Teaser Album Wish You Hell
Entertainment
-
5 Drama China Tayang Mei 2025, Genre Slice of Life hingga Politik
-
Hollywood Siap Remake Film How to Make Millions Before Grandma Dies
-
4 Karakter Penting Pemeran Drama Korea Nine Puzzles, Dibintangi Kim Da Mi
-
Lagu Key SHINee 'Burn': Saat Cinta dan Hubungan Toksik Membakar Seperti Api
-
Tayang Tahun 2025, Han Suk Kyu Dikonfirmasi Bintangi Drama Korea Garapan tvN
Terkini
-
Bisikan Kegelapan! Mengapa Gen Z Terpikat Podcast Horor seperti Morbid?
-
Tampil Kasual Chic dan Stylish ala Suho EXO, Ini 4 Ide Outfit Hariannya!
-
Romansa Musim Dingin dalam Novel Cruel Winter with You
-
Mahasiswa Psikologi UNJA Tanggapi Darurat Pelecehan Seksual Lewat MindTalks
-
Vivo V40 5G Usung Fitur Artificial Intelligence dan Layar AMOLED Full HD+