SEVENTEEN menjadi salah satu boygroup yang terkenal asal Korea Selatan dan berada di bawah naungan Pledis Entertainment. Bakat mereka tentu saja sudah tidak diragukan lagi, terutama dalam asah vokal.
Suara mereka yang unik dan merdu membuat para member SEVENTEEN banyak yang berpartisipasi sebagai pengisi OST (Original Soundtrack) drama Korea maupun China. Kira-kira apa saja, ya? Yuk, langsung sama simak beberapa OST drama yang dinyanyikan oleh member SEVENTEEN ini.
1. Falling Into Your Smile (2021) – Warrior
Lagu “Warrior” dirilis pada tahun 2021 untuk soundtrack drama China berjudul “Falling Into Your Smile”. Lagu ini dinyanyikan oleh Joshua, Jun, The8, Mingyu, dan Vernon. Warrior dinyanyikan dalam bahasa China dan Inggris. Lagu ini sangat easy listening dan wajib masuk playlist kamu.
2. Chocolate (2019) – Sweetest Thing
Kali ini, member SEVENTEEN Joshua, Wonwoo, DK, Seungkwan, dan Dino turut serta dalam mengisi OST salah satu drama Korea berjudul “Chocolate”. Lagu dengan judul “Sweetest Thing” ini pertama kali rilis pada tahun 2019.
Lagu ini bermakna ungkapan cinta kepada seseorang yang membawa kebahagiaan untuknya. Liriknya yang hangat dan penuh afeksi membuat kita sebagai pendengar turut menerima cinta dan energi positif dari SEVENTEEN.
3. A-TEEN (2018) – A-TEEN
Lagu “A-TEEN” atau “Eighteen” adalah lagu yang dinyanyikan oleh Joshua, Hoshi, Woozi, Vernon, dan Dino. Lagu ini merupakan soundtrack untuk web drama Korea yang berjudul “A-TEEN” yang dirilis pada tahun 2018. Woozi, Vernon, dan Dino juga turut serta dalam penulisan lagu ini.
Lagu “A-TEEN” mengeksplorasi tema masa muda dan cinta. Liriknya bercerita tentang perspektif seseorang dalam diri mereka yang masih muda dan bertanya-tanya apakah ada seseorang yang memahami perasaan mereka.
4. Hospital Playlist Season 2 (2020) – Is It Still Beautiful
Lagu yang dirilis pada tahun 2021 ini dinyanyikan oleh Woozi, DK, dan Seungkwan untuk original soundtrack drama Korea yang cukup terkenal yaitu Hospital Playlist Season 2.
Lagu original dari “Is It Still Beautiful” pertama kali dirilis tahun 1999 dan dinyanyikan oleh Toy (Yoo Heeyeol) dan Kim Yeonwoo. Suara lembut dari Woozi, DK, dan Seungkwan mendominasi lagu ballad yang indah ini.
5. Record of Youth (2020) – Go
Pada tahun 2020, lagu “Go” yang dinyanyikan oleh salah satu member SEVENTEEN yaitu Boo Seungkwan rilis di platform musik. Lagu ini ditujukan untuk OST drama Korea Record of Youth yang dibintangi oleh Park Bogum dan Park Sodam.
Lagu dengan elemen pop elektronik dan suara gitar ini memberikan melodi yang cerah kepada pendengar. Ditambah dengan suara Seungkwan yang lembut dan penuh penghayatan membuat lagu ini begitu indah.
6. Queen of Tears (2024) – I Keep Smiling
Baru saja SEVENTEEN merilis OST terbaru mereka pada 10 Maret 2024 yang bertajuk “I Keep Smiling”. OST ini dinyanyikan oleh sub unit dari SEVENTEEN yang bernama BSS (Boo Seok Soon). Member BSS terdiri dari Boo Seungkwan, Lee Seokmin (DK), dan Kwon Soonyoung (Hoshi).
Lagu ini ditujukan untuk drama terbaru “Queen of Tears” yang dibintangi oleh Kim Soohyun dan Kim Jiwon. Sudah dengar lagunya?
Itulah beberapa OST drama Korea dan China yang dinyanyikan oleh member SEVENTEEN. Tidak hanya ballad saja, OST yang dinyanyikan SEVENTEEN memiliki rentang genre yang luas. Mana lagu yang menjadi favoritmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film Dokumenter Teknologi yang Siap Buka Wawasan Kamu, Wajib Nonton!
-
Tak Hanya Harry Potter! Ini 4 Novel Fantasi Dunia Sihir yang Wajib Dibaca
-
4 Film Post-Apocalyptic Terbaik yang Penuh Aksi dan Emosi, Bikin Deg-degan!
-
4 Film Action dengan Pemeran Utama Perempuan yang Ikonik, Wajib Ditonton!
-
Ingin Studi ke Luar Negeri? Ini 4 Buku Inspiratif yang Wajib Kamu Baca
Artikel Terkait
-
Sinopsis Drama 'Queen of Tears' Episode 2: Kim Ji Won Alami Sakit Parah?
-
Drama Queen of Tears Tayang Perdana, Skandal Sang Penulis Kembali Diungkit
-
5 Ide Pemasaran dari Drama Korea 'Branding in Seongsu', Out of the Box!
-
Diadaptasi dari Manga Jepang, Serial 'Parasyte: The Grey' Rilis Official Teaser
-
Sinopsis 'Queen of Tears' Episode 1: Pernikahan Rumit Kim Soohyun dan Kim Jiwon
Entertainment
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
5 Rekomendasi Film Klasik Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Favoritmu?
-
Sinopsis The Comic Bang, Drama China Terbaru Shen Yue dan Wang Jing Xuan
-
Lee Do Hyun Menang Aktor Baru Terbaik Usai Wamil di Directors Cut 2025
Terkini
-
Match Recap Malaysia Masters 2025: Indonesia Loloskan Empat ke Perempat Final
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Menanti Magis Ole Romeny: Bisakah Kembali Membuat Kejutan di Lini Depan Timnas Indonesia?