Kim Hye Yoon baru-baru ini membagikan detail tentang karakternya dalam drama Korea 'Lovely Runner' yang akan segera tayang.
'Lovely Runner' adalah drama romantis yang menceritakan tentang seorang gadis bernama Im Sol (Kim Hye Yoon) yang mengalami keterpurukan akibat kematian artis idolanya, Ryu Sun Jae (Byun Woo Seok).
Suatu hari, Im Sol secara ajaib kembali ke masa lalu dan bertemu idolanya saat masih SMA. Dia pun bertekad akan menyelamatkan idolanya dan mengubah nasibnya di masa depan.
“Dari saat saya membaca naskahnya, saya merasa itu sangat menarik dan langsung ingin memerankan karakter Im Sol,” tutur Kim Hye Yoon seperti dikutip dari Soompi pada Rabu (27/3/2024).
Dalam drama ini, Kim Hye Yoon akan menampilkan berbagai sisi dinamis dari karakternya. Ia bertransformasi dari seorang penggemar berusia 34 tahun yang penuh semangat, menjadi seorang siswa berusia 19 tahun yang bertekad mencoba mengubah nasib tragis idolanya.
“Saya fokus untuk memerankan Im Sol dengan mengingat bahwa dia adalah seorang gadis remaja, tetapi aslinya berusia tiga puluhan,” ungkap Kim Hye Yoon saat ditanya mengenai pendekatan terhadap karakternya.
Dia menambahkan, "Untuk menunjukkan perbedaan karakternya sebelum dan sesudah waktu berlalu, saya melakukan upaya untuk membedakan nada dan pola bicara Im Sol. Saya tidak memiliki pengalaman melakukan aktivitas penggemar, jadi bermain sebagai Im Sol memungkinkan saya mendapatkan banyak pengalaman baru secara tidak langsung."
Selain itu, Kim Hye Yoon secara khusus berlatih dan bekerja keras untuk adegan yang melibatkan kursi roda. Melalui karakter Im Sol, pemirsa akan menyaksikan sisi baru dan beragam dari Kim Hye Yoon yang belum pernah diperlihatkan sebelumnya.
Mengenai kolaborasinya dengan Byun Woo Seok, Kim Hye Yoon mengaku berdebar ketika aktor tersebut memerankan sosok idola kaum remaja Ryu Sun Jae.
“Melihat Sun Jae yang berusia 19 tahun dalam seragam sekolahnya sungguh menggetarkan hati, tapi hatiku paling berdebar ketika dia berperan sebagai bintang top Ryu Sun Jae. Saya pikir ini benar-benar menghidupkan bagaimana bias Sol nantinya,” ujarnya.
Sementara itu, drama 'Lovely Runner' akan tayang perdana pada 8 April 2024, setiap Senin dan Selasa pukul 20.50 KST. Jangan sampai terlewat!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Jo Soo Min, Terbaru Ada Marry YOU
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Ra Mi Ran, Ada Jeongnyeon: The Star Is Born
Entertainment
-
Liam Payne Dimakamkan Pekan Ini, Ada Lagu Penghormatan dan Dihadiri Seleb
-
Jadi Biksu Superstar, Ini Karakter Lee Seung Gi di Film Korea About Family
-
3 Drama China Dibintangi Dai Jing Yao, Ada Passionate Love After Marriage
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ubah Jadwal Rilis, Film Biopik Michael Jackson Tayang pada Oktober 2025
Terkini
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Ulasan Buku Insecurity is My Middle Name: Refleksi tentang Penerimaan Diri
-
Laga Indonesia vs. Jepang: Ajang Pembuktian Shin Tae-yong ke Fans Garuda
-
Menghargai Pekerjaannya, Menghargai Kebutuhannya: Realitas Gaji Guru
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama