Film komedi sejarah bertajuk "Unfrosted" akan segera hadir di platform streaming Netflix pada 3 Mei 2024. Netflix baru-baru ini telah merilis trailer perdananya lewat kanal Youtube.
Menyadur dari laman Netflix pada Jumat (29/03/2024), film ini membawa penonton kembali ke tahun 1963 di Battle Creek, Michigan, tempat dimana dua perusahaan ternama di industri makanan, Kellogg's dan Post, saling berkompetisi merebut hati para konsumen.
Dalam film ini, Kellogg's dan Post tidak hanya bersaing menguasai pasar sereal, tetapi juga berusaha menciptakan produk pastry yang akan mengubah menu sarapan yang sebelumnya terbilang monoton.
Namun, apa yang dimulai sebagai taktik mencari inovasi dalam industri makanan ini justru berujung pada perang penuh gejolak dengan ambisi korporat yang membara, pengkhianatan yang tak terduga, bahkan ancaman dari tukang susu yang menakutkan.
Selain menjadi pemeran utama, Jerry Seinfeld juga membuka debutnya sebagai sutradara di "Unfrosted". Komedian asal Amerika Serikat ini juga turut terlibat dalam penulisan naskah bersama Spike Feresten, Andy Robin, dan Barry Marder.
Bersama Jerry Seinfeld, beberapa bintang kenamaan lainnya turut mengambil peran, di antaranya Hugh Grant, Melissa McCarthy, Jim Gaffigan, Amy Schumer, Max Greenfield, dan masih banyak lagi.
"Unfrosted" menjadi sorotan karena mengangkat kisah sejarah dari salah satu camilan ikonik di Amerika Serikat, Pop-Tart. Sejak tampil di acara Late Show pada 2010 silam, sang komedian terus memikirkan camilan persegi panjang dari Kellogg's tersebut.
Pada 2018, ia bahkan men-tweet bahwa ia sedang memikirkan ide untuk membuat film tentang Pop-Tart. Tak lama setelah itu, konsep tersebut menjadi bagian dari karyanya yakni "Unfrosted".
Sebagai informasi, Pop-Tart adalah merek camilan yang diproduksi oleh perusahaan makanan Amerika, Kellogg's. Sejak 1964, Kellogg's telah memproduksi Pop-Tart yang menjadi salah satu produk terkenal mereka.
Dengan perpaduan elemen komedi, sejarah, dan drama, film ini diharapkan dapat menghibur penonton sekaligus memberikan pandangan yang menarik tentang sejarah industri makanan di Amerika dan bagaimana persaingan antara Kellogg's dan Post membentuknya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Andrew Garfield Ungkap Film Favoritnya yang Jarang Diketahui Publik
-
Denada Tebar Pesona di Bangkok, Aksinya Justru Picu Komentar Pedas
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Kate Hudson Beber Pernah Ditawari Peran Mary Jane di Film Spider-Man
-
Putri Sheila Marcia Menang GADIS Sampul 2025, Tudingan Negatif Ramai Muncul
Artikel Terkait
Entertainment
-
4 Drama dan Film Korea yang Dibintangi Kang Hyung Suk, Layak Ditonton!
-
Bittersweet! Manga Populer The Dangers in My Heart Akan Tamat di Volume 14
-
Ada Jung Woo-sung, Seleb Korea Hadiri Pemakaman Aktor Senior Ahn Sung-ki
-
Bikin Baper Maksimal! 4 Drama Korea Romantis Kim Seon Ho di Netflix
-
Disney Umumkan Pemain Rapunzel dan Flynn Rider di Tangled Live Action