Pengasuh yang menganiaya anak Aghnia Punjabi akhirnya ditangkap oleh pihak berwajib. Wajah pelaku yang menyebabkan mata anak Aghnia sampai lebam menjadi sorotan publik.
Melansir dari akun Instagram @lambe_turah, pelaku berinisial IPS terlihat duduk di bangku belakang mobil saat akan digelandang. Ekspresi wajah pelaku tampak tenang meskipun sudah melakukan penganiayaan brutal kepada anak di bawah umur.
BACA JUGA: Kocak! Netizen Salah Lapak Hujat Sandra Dewi di Instagram Dewi Sandra
Seolah tidak ada rasa bersalah dalam diri pelaku atas perbuatan kejinya.
"Biadab! Gak ngerasa bersalah ini orang (emoji marah)," tulis Qisty Basalamah, teman Aghnia Punjabi yang membagikan video tersebut.
Netizen ikutan murka melihat ekspresi pelaku penganiayaan anak Aghnia Punjabi ini. Mereka teringat dengan tindakan penganiayaan yang dilakukan pelaku kepada korban.
"Jangan cuma di amanin aja, kalau gak boleh main hakim sendiri, biar kita satu desa," komentar netizen.
"Harus dibacakan ayat kursi, ayatnya dibaca, kursinya dilempar!" ujar yang lain.
"Lah dikasih naik alphard aturan diseret pake truk tronton gak sih? Sambil dibanjur minyak kutu-kutus semuka," geram lainnya.
"Gak usah sok melas mbak kelakuan kek syetan wingi gak iling ta," murka netizen lain.
Pelaku kini ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan anak Aghnia Punjabi setelah dilakukan pemeriksaan.
"IPS usia 27 tahun sudah ditetapkan tersangka," ungkap Kasatreskrim Polresta Malang Kota Kompol Danang Yudanto saat dihubungi awak media.
Sementara itu, akibat penganiayaan yang dilakukan pelaku kondisi anak Aghnia Punjabi mengalami mata lebam. Sejumlah luka juga terlihat di telinga dan pipi dekat bibit korban.
Pada rekaman CCTV terlihat tindak kekerasan berupa pukulan bertubi-tubi di kepala, jambakan rambut, jeweran dan lainnya. Anak Aghnia terekam menangis ketikan mendapatkan penganiayaan tersebut.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
Artikel Terkait
-
4 Permasalahan Bisnis Kuliner Artis, Terbaru King Abdi Merasa Didepak Tretan Muslim
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Profil Suho EXO, Leader Grup Kpop yang Diangkat Jadi Duta Kehormatan YKAKI
-
7 Ramuan Tradisional untuk Atasi Batuk Pilek Anak dengan Cepat, Terbukti Ampuh!
-
7 Ramuan Ajaib dari Alam untuk Atasi Anak Susah Makan
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!