Salah satu grup idola K-Pop yang berdiri di bawah naungan agensi SM Entertainment, NCT Dream, kembali mencetak banyak prestasi melalui comeback mereka dengan album baru yang berjudul "DREAM( )SCAPE".
Mengutip dari Allkpop pada Senin (1/4/2024), NCT Dream telah mendominasi tangga album mingguan dengan album baru mereka "DREAM( )SCAPE".
Dirilis pada tanggal 25 Maret, album baru "DREAM( )SCAPE" dengan cepat menduduki posisi teratas di berbagai chart album seperti Hanteo Chart, YES24, Hottracks, Aladdin, dan Circle Chart Retail Album Chart. Hal ini menunjukkan kekuatan NCT DREAM sebagai grup idola K-Pop gen ketiga yang tak terbantahkan.
Tak hanya menyapu habis posisi teratas di tangga album dan musik domestik, album baru NCT Dream ini juga meraih pencapaian lain yang penting secara global. "DREAM( )SCAPE" menduduki puncak tangga lagu K-pop terintegrasi dari lima platform musik di bawah Tencent Music di Tiongkok.
Kemudian ada perolehan status album platinum di QQ Music, posisi teratas di tangga lagu mingguan penjualan album digital, posisi teratas di tangga lagu penjualan album digital KuGou Music, menduduki puncak tangga album harian di RecoChoku Jepang, dan menempati peringkat pertama di tangga lagu naik daun real-time AWA Jepang, ini menarik perhatian yang besar dari penggemar di seluruh dunia.
Album yang dibawakan oleh Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung ini terdiri dari enam lagu termasuk 'SMOOTHIE' sebagai lagu utama album tersebut.
Album ini merangkum emosi yang dirasakan selama proses melarikan diri dari kenyataan yang menindas dan berjuang menuju impian idealis. NCT Dream juga bermaksud untuk menyampaikan empati dan kenyamanan kepada generasi muda melalui musik.
Untuk memperkenalkan album terbaru mereka ini, NCT Dream tampil di beberapa program musik seperti 'M Countdown' Mnet, 'Music Bank' KBS2, dan 'Show! Music Core' MBC,' dan 'Inkigayo' SBS minggu lalu. Beberapa dance challenge juga dilakukan para member dengan idola lain untuk menaikan popularitas album ini.
Bagaimana pendapatmu tentang album terbaru NCT Dream "DREAM( )SCAPE" ini?
Baca Juga
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru
-
Shin Hye Sun Jadi Reporter Berita Veteran di Drama Korea Bertajuk Dear Hyeri
-
Suami Berselingkuh, Jang Shin Young Umumkan Permintaan Maaf dan Sebut Tak Akan Bercerai
-
Park Shin Hye Jadi Hakim yang Dirasuki Iblis di Drama Korea Judge From Hell
-
Hyeri Ceritakan Karakternya sebagai Pil Seon di Film Baru Bertajuk "Victory"
Artikel Terkait
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?