Boy group NCT Dream akan merilis single Jepang ke-2 mereka bertajuk 'Moonlight' pada tanggal 5 Juni 2024 mendatang.
Untuk meningkatkan antisipasi para penggemar, serta menyambut konser tur dunia ketiga 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' di Kyocera Dome, Osaka, Jepang, maka lagu utama 'Moonlight' akan dirilis terlebih dahulu. Tepatnya, hari ini pada Rabu (8/5/2024).
Mengutip dari Naver, single Jepang ke-2 NCT Dream 'Moonlight' akan dirilis di semua platform musik global, seperti Melon, Flo, Genie, dan lainnya pada pukul 18.00 KST.
Di lain sisi, 'Moonlight' merupakan lagu dengan genre pop dance yang menyuguhkan melodi yang segar dan menyentuh hati. Dipadukan dengan iringan musik gitar dan drum yang hidup.
Lirik lagunya berisi pesan positif seperti "Jangan menghabiskan waktu keemasan ini dan mari menikmati waktu yang ada."
Menyusul perilisan single Jepang ke-2 mereka 'Moonlight', NCT Dream akan menampilkan aksi panggung lagu tersebut di hadapan para penggemar untuk pertama kalinya pada konser 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' yang akan digelar di Kyocera Dome, Osaka, pada tanggal 11 dan 12 Mei 2024 mendatang.
Ini merupakan tur dome pertama NCT Dream di Jepang. Dalam tur dome kali ini, Mark dan kawan-kawan akan mengadakan pertunjukan di 3 Dome utama Jepang. Mulai dari 2 kali konser di Kyocera Dome, Osaka.
Hingga 2 hari konser di Tokyo Dome pada tanggal 25 dan 26 Mei 2024; dan terakhir pertunjukan satu hari di Vantelin Dome, Nagoya, pada tanggal 2 Juni 2024.
Sebelumnya NCT Dream juga telah melakukan konser spesial selama 3 hari berturut-turut di Kyocera Dome, Osaka, pada Februari 2023 lalu. Dalam rangka perilisan single debut Jepang mereka 'Best Friend Ever', lewat konser 'The Dream Show 2: In A Dream'.
Di lain sisi, NCT Dream baru saja membuka rangkaian konser tur dunia ketiga mereka 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' di Seoul selama 3 hari berturut-turut dari tanggal 2-4 Mei 2024 lalu. Bertempat di Gocheok Sky Dome, NCT Dream sukses menyedot sekitar 60.000 penggemar.
Setelah Seoul, NCT Dream akan bertandang ke sejumlah negara di Asia, Eropa, Amerika Utara, dan Amerika Selatan tahun ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
Makin Dilirik Penggemar K-Pop, Nama Nathan Tjoe-A-On Dijadikan Lirik Lagu NCT Dream dan APink
-
Ini Dia Perangkat 6G Pertama di Dunia, Kecepatannya 500 Kali Lipat dari 5G!
-
Bakal Debut Jepang, BOYNEXTDOOR Akan Merilis Single Album 'AND' Juli Depan
-
Sungchan Bersyukur Debut di RIIZE Bareng Shotaro: "Ini yang Kami Impikan"
-
Tak Sabar Manggung di Jakarta, Lucas Wong eks NCT Sapa Fans Indonesia
Entertainment
-
Bukan Berhenti Berkarya, Ini Alasan Vidi Aldiano Vakum dari Dunia Musik
-
Masuki Arc Palmia Church, May I Ask for One Final Thing? Bagikan PV Terbaru
-
Sempat Ditangkap Bareng Onad, Hasil Tes Urine Beby Prisillia Negatif
-
Berkolaborasi dengan Netflix, Adam Driver Main Serial Lagi Setelah 8 Tahun
-
Drama Religi yang Menguras Emosi, Film Air Mata Mualaf Wajib Ditonton
Terkini
-
Kepada FIFA, Bintang Timnas Indonesia U-17 Ungkap 2 Nama yang Jadi Inspirasinya Bermain Bola
-
Reading Slump? 5 Rekomendasi Graphic Book ini Bisa Kembalikan Minat Bacamu
-
Rahasia Anti Kesiangan Terbongkar! 7 Langkah Sederhana Ubah Malam Jadi Sahabat, Pagi Jadi Semangat
-
Potret Kekerasan Ibu-Anak dalam Novel 'Bunda, Aku Nggak Suka Dipukul'
-
Dari Sembunyi Sampai Rontok Bulu! Kenali 7 Tanda Stres Tersembunyi pada Hewan Peliharaanmu