Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Anggia Khofifah P
Hidden Gem! 4 Film Pendek Ini Wajib Masuk Watchlist Kamu di Akhir Pekan (IMDb; Twitter/BioskoponlineID)

Kapan terakhir kali kamu menonton film sampai menangis tersedu-sedu? Kali ini, kita akan membahas empat film pendek bikin nyesek yang wajib kamu tonton, minimal sekali seumur hidup.

Film-film ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga memberikan pengalaman emosional yang mendalam serta pelajaran hidup yang berharga. Siapkan tisu, karena setiap adegannya bisa bikin kamu terharu. Yuk, simak rekomendasinya!

1. Laut Memanggilku

Film "Laut Memanggilku" (IMDb)

Dalam film "Laut Memanggilku," diceritakan kisah seorang anak nelayan bernama Sura yang menjalani kehidupannya dalam kesunyian.

Suatu hari, Sura menemukan sebuah boneka seks yang rusak di tepi pantai, yang kemudian menjadi pengganti teman dan keluarganya untuk mengobati rasa rindunya.

Alih-alih bermain dengan teman sebaya, Sura justru pergi ke tempat pelelangan ikan untuk bekerja. Waktu luangnya dihabiskan dengan memandangi lautan dan bermonolog dengan boneka seks yang dianggapnya sebagai sosok ibu yang bisa memijatnya, membelainya, bahkan memarahinya.

Meskipun hanya berdurasi 18 menit, film ini memiliki daya tarik khas dengan pendekatan minim dialog namun mampu menyajikan cerita yang penuh makna. Lewat film ini, kamu akan diajak untuk merenung kembali tentang pentingnya keberadaan orang dalam kehidupan.

"Laut Memanggilku" telah meraih penghargaan di berbagai festival nasional dan internasional, dan telah memenangkan lebih dari 10 penghargaan lainnya. Film ini dapat kamu tonton di bioskoponline.com.

2. Passing

Film "Passing" (Twitter/BioskoponlineID)

"Passing" mengisahkan tentang seorang gadis bernama Cia yang mengalami kesulitan untuk melepas mobil tua peninggalan almarhum Ayahnya.

Saat Cia berada jauh dari rumah, mobil tersebut tiba-tiba mogok di jalanan yang sepi dan asing untuknya. Cia yang sudah putus asa kemudian mendapat panggilan telepon dari Ayahnya yang telah tiada.

Dalam durasi 16 menit, film ini terasa seperti dekapan hangat bagi mereka yang kesulitan menerima kepergian orang yang mereka sayangi, terutama jika orang-orang di sekitar mereka telah move on terlebih dahulu.

Disuguhkan dengan sederhana, tenang, dan juga sureal, film "Passing" berhasil meraih penghargaan di Europe on Screen Short Film Pitching Project 2022, dan menduduki posisi kedua!

Penasaran bagaimana reaksi Cia setelah mendapat panggilan telepon dari Ayahnya? Apakah Cia berhasil menerima kepergian Ayahnya? Yuk, tonton kisahnya di bioskoponline.com.

3. Ziarah

Film "Ziarah" (Instagram/filmziarah)

Film "Ziarah" mengisahkan tentang seorang wanita tua berusia 95 tahun bernama Mbah Sri. Mbah Sri memiliki seorang suami bernama Pawiro.

Pada saat Agresi Militer Belanda II tahun 1948 di Yogyakarta, Pawiro berpamitan untuk pergi berperang. Namun, setelah perang berakhir, sang suami tidak pernah kembali.

Suatu hari, Mbah Sri bertemu dengan seorang veteran tentara yang mengenal Pawiro. Veteran tersebut ternyata mengetahui lokasi di mana Pawiro ditembak oleh tentara Belanda.

Dengan informasi ini, Mbah Sri memulai perjalanannya untuk menemukan makam suaminya agar kelak ia bisa dimakamkan di samping orang yang dicintainya.

Film "Ziarah" memiliki durasi 84 menit, namun disajikan dengan sangat sederhana, penuh makna, dan apa adanya. Sebelum tayang di bioskop, "Ziarah" telah menorehkan prestasi, di antaranya yaitu memboyong dua penghargaan ASEAN International Film Festival. Kamu bisa tonton film ini di bioskoponline.com.

4. Sepatu Baru

Film "Sepatu Baru" (Twitter/BioskoponlineID)

Film "Sepatu Baru" mengisahkan tentang seorang anak perempuan yang bersedih karena ingin memakai sepatu barunya, namun terhalang oleh hujan yang mengguyur perkampungan kumuh tempat ia tinggal.

Diam-diam, anak perempuan tersebut selalu mencuri celana dalam tetangganya untuk dilemparkan ke atap dengan harapan agar hujan segera berhenti.

Dengan alur cerita yang kuat dari awal hingga akhir, film pendek ini dengan baik menunjukkan bagaimana kebutuhan dan keinginan karakter utamanya berjalan selaras. Ditambah dengan mitos yang disajikan secara unik dan menarik, serta adegan akhir yang menyentuh hati.

Meskipun nyaris tidak ada dialog dalam durasi 14 menit, namun film "Sepatu Baru" masih menarik untuk ditonton. Film ini juga berhasil meraih penghargaan Film Pendek Fiksi Naratif Terbaik serta penghargaan Film Pendek Fiksi Naratif Pilihan Media. Tonton film ini secara legal di bioskoponline.com.

Itulah empat film pendek yang akan menyajikan pengalaman menonton yang mendalam dan penuh makna. Meskipun durasinya singkat, masing-masing film tersebut mampu menyampaikan cerita yang kuat dan emosional, menghadirkan berbagai perspektif tentang kehilangan, cinta, dan harapan.

Dengan penghargaan yang telah diraih, film-film ini membuktikan bahwa karya berkualitas tidak selalu memerlukan durasi panjang atau anggaran besar.

Jadi, siapkan tisu dan waktu luangmu, karena empat film tersebut memberikan pelukan hangat dan momen-momen yang akan mengaduk perasaanmu!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Anggia Khofifah P