Lee Cheol-woo tegaskan tidak terlibat dalam grup chat Jung Joon-young setelah skandal Burning Sun kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial beberapa waktu terakhir.
Bantahan ini datang usai BBC merilis dokumenter berisi skandal besar dunia hiburan Korea Selatan pada 2019 lalu. Sebelumnya, ia sempat dituding ikut terlibat dalam grup obrolan Jung Joon-young yang menjadi salah satu pelaku dari kasus pelecehan.
Jung Joon-young menjadi sosok yang kerap membagikan video-video pelecehan dan pemerkosaan di dalam grup tersebut.
Namun, Lee Cheol-woo mengaku hanya berkomunikasi dengan Jung Joon-young untuk urusan pekerjaan.
"Aku ingin menegaskan kembali bahwa aku tidak terlibat dalam ruang obrolan. (Pernyataan ini sama dengan yang aku ungkapkan melalui agensiku saat itu," tulis Lee Cheol-woo melalui postingan terbaru di Instagram, dikutip pada Rabu (22/5/2024).
"Ruang obrolan yang aku maksud ketika insiden itu khusus untuk membagikan jadwal dan konten yang diperlukan untuk syuting saat aku tampil di acara Hitmaker pada 2016," lanjut aktor sekaligus model itu.
Sang pemeran dalam drama Lovely Runner itu juga mengungkapkan telah menghentikan semua komunikasi di grup tersebut tepat setelah syuting program selesai.
"Kami tidak membicarakan hal personal apa pun, selain seputar program, dan ruang obrolan berakhir usai program selesai," ungkapnya.
Lee Cheol-woo mengaku telah menjadi korban fitnah imbas merebaknya skandal Burning Sun yang dilakukan oleh Jung Joon-young. Ia meminta media dan publik untuk berhenti memberikan komentar jahat kepadanya, keluarga, serta orang-orang terdekatnya.
Agensi Lee Cheol-woo juga akan mengambil tindakan tegas bila hal tersebut terus berlanjut.
Pernyataan yang disampaikan oleh Lee Cheol-woo menjadi yang kedua setelah ia menyampaikan hal yang sama pada April 2019. Kala itu, ia pertama kali dituduh menjadi salah satu pelaku akibat tertangkap menjadi anggota ruang obrolan yang sama dengan pelaku Burning Sun lainnya.
Nama Lee Cheol-woo terkenal di publik lewat perannya sebagai Hyung-gu dalam drama Lovely Runner yang tayang di tahun 2024.
Pada 2014, ia pernah didapuk sebagai model dan meraih posisi kedua lewat kompetisi model fesyen OnStyle Korea's Next Top Model: Guys & Girls.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rilis First Look, Sutradara Film Harry Potter Kritik Hagrid Versi Serial
-
Umumkan Tunangan, Taylor Swift dan Travis Kelce Buat Instagram Sempat Crash
-
Kembali Diterpa Rumor, Jimin BTS Disebut Berkencan dengan Song Da-eun
-
Rich Brian Pulang Kampung! Siap Guncang Jakarta di Konser Where Is My Head?
-
Kode Keras, Sutradara Bongkar Ide Cerita untuk Sekuel Kpop Demon Hunters
Artikel Terkait
-
Bantah Terlibat Skandal Burning Sun, Lee Cheol Woo: Saya Telah Menderita
-
Terungkap Pengakuan Wanita Korban Klub Malam Seungri di Film Dokumenter Burning Sun
-
Aktor Lee Cheol Woo Bantah Pernah Terlibat Kasus Burning Sun
-
Film Dokumenter Burning Sun Trending, Terungkap Skandal Mengerikan di Industri K-Pop
-
Film Dokumenter 'Burning Sun': Ungkap Skandal Terbesar Industri K-Pop
Entertainment
-
40 Hari Bolos Sekolah, Ferry Irwandi Tersentuh oleh Kesabaran Sang Guru!
-
Raisa & Hamish Daud Umumkan Perpisahan, Fans Teringat Lirik 'Usai di Sini'
-
Roda Kehidupan Berputar, Lily Kenzie Kini Banjir Pujian!
-
Catatan Dingin di Tengah Drama Panas: Jule Lebih Takut Hilang Kontrak?
-
Bob Odenkirk Main Film Crime Thriller Bertajuk Normal, Ini Sinopsisnya
Terkini
-
Setelah Dievakuasi, Ancaman Belum Usai: Risiko Kesehatan Kontaminasi Cs-137
-
Bingung Cara 'Styling' Biar Gak Gitu-gitu Aja? Ini 9 Aturan Main Buat Pemula
-
Sunscreen saat Hujan, Pentingkah? Jangan Sampai Salah Langkah!
-
Bisa Jadi Inspirasi, Ini Wedding Dress Artis Tercantik di 2025!
-
Pesantren Aman, Santri Nyaman! Kemenag Bentuk Satgas Anti Kekerasan