George Miller, pencipta dunia Mad Max, mengatakan bahwa dia sudah punya ide setidaknya untuk satu cerita lagi dari dunia dystopian tersebut.
Film garapannya bertajuk Furiosa: A Mad Max Saga, baru saja naik layar. Namun, George dan timnya sudah bersiap dengan ide film berikutnya dalam franchise Mad Max.
Menyadur laporan dari Collider pada Kamis (23/5/2024), George Miller mengungkap bahwa proses kreatif untuk membuat Mad Max: Fury Road menyertakan penciptaan latar belakang cerita. Tidak hanya untuk karakter Furiosa, melainkan juga untuk Max Rockatansky yang dibintangi Tom Hardy.
Saat ditanya apakah mereka memiliki ide untuk film Mad Max selanjutnya, George menjawab, "Ya, kami punya,". Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa untuk membuat film Mad Max: Fury Road, mereka perlu menciptakan latar belakang cerita yang sangat mendetail.
Film tersebut berlangsung dalam waktu yang sangat singkat, secara real-time hampir selama tiga hari. Agar cerita tersebut masuk akal, semua harus memahami latar belakang cerita dengan sangat baik.
Mereka juga menulis cerita tentang tahun sebelum Max muncul di Fury Road. Miller dan Nico Lathouris menulis cerita-cerita ini dalam bentuk novella (novel pendek).
"Kami juga harus menulis cerita tentang tahun sebelum kami menemui Max di Fury Road. Jadi, kami memiliki cerita itu. Kami menulisnya sebagai sebuah novella, Nico Lathouris dan saya, dan itulah cerita yang belum kami ceritakan," beber George Miller.
Karakter Max Rockatansky sendiri pertama kali diperkenalkan dalam film Mad Max yang dirilis pada tahun 1979. Dia adalah seorang mantan perwira polisi yang hidup dalam dunia post-apokaliptik di mana hukum dan peradilan sudah tidak berlaku.
Sementara itu, film prekuel yang sudah tayang di Indonesia pada 22 Mei kemarin ini dibintangi oleh Anya Taylor-Joy sebagai pemeran utama. Ia beradu akting dengan Chris Hemsworth yang memerankan sosok villain Dr. Dementus.
Film ini akan menjawab kapan dan bagaimana Furiosa diculik, ditahan, kehilangan lengan, mendapatkan pengganti lengan robotik, dan akhirnya sampai di Citadel. Segera tonton di bioskop kesayanganmu!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
Artikel Terkait
-
Dibintangi Atiqah Hasiholan, Film Terkutuk Bakal Tayang di 5 Negara
-
Intip Kekayaan Fadli Zon, Rekan Kerja Giring Ganesha Diduga Kena Sindir Kamila Andini gegara FFI
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
Entertainment
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam