Naomi Zaskia adalah aktris muda yang dikenal luas sebagai bintang sinetron dan FTV. Sederet sinetron populer pernah dibintanginya, seperti Diam-Diam Suka (2013), Jodoh Wasiat Bapak (2017), Dewi Rindu (2021), dan Ikatan Cinta (2023).
Kemudian, artis yang pernah dekat dengan komedian Sule ini juga merambah ke film layar lebar dan series. Terbaru, ia dipercaya menjadi pemeran utama di serial dewasa Open BO Lagi serta dipasangkan dengan Darius Sinathrya. Yuk, simak ulasan tiga series Naomi di bawah ini!
1. Arjuna (2021)
Arjuna menjadi serial pertama yang dilakoni Naomi Zaskia. Tayang di Genflix, series ini diadaptasi dari novel Wattpad berjudul sama karya Putri AE. Naomi beradu akting dengan Jeffry Reksa di serial ini.
Bercerita tentang Arjuna (Jeffry Reksa), siswa populer namun bad boy di SMA Galaksi harus terlibat dengan Salsabila (Naomi Zaskia), ketua OSIS jutek dan tempramental. Semuanya bermula ketika Juna iseng mencium Salsa dan mengambil ciuman pertamanya.
Semenjak hari itu, kehidupan Salsa tidak pernah oleh gangguan dan tingkah-tingkah ajaib seorang Arjuna.
2. Write Me a Love Song (2021)
Tayang di VIU, Write Me a Love Song menyajikan cerita yang berbeda dari series Indonesia kebanyakan karena mengggabungkan unsur romansa, musik, dan idealism anak muda.
Mengisahkan seorang pemuda bernama Kun (Bio One) yang sedang berjuang untuk menulis lagu cinta demi kesempatan dapat kontrak rekaman.
Kun tidak bisa menulis lagu cinta yang layak, sehingga ia pun mencoba peruntungan untuk mendekati beberapa perempuan sekaligus.
Namun, semuanya berujung bencana ketika Kun mengalami patah hati, Makin rumit ketika ia tidak tahun perempuan mana yang berhasil mencuri hatinya.
Dalam series ini, Naomi berperan sebagai Vanessa, satu dari tiga perempuan yang dekat dengan Kun. Karakter Vanessa ini digambarkan sebagai cewek feminin, kaya, dan jago main piano. Ia membantu Kun menggapai keinginannya menulis lagu tentang cinta.
3. Open BO Lagi (2024)
Serial Open BO lagi mengikuti kisah Billy Prawira (Darius Sinathrya), ketua organisasi partai Muda Merakyat. Kariernya sebagai politisi muda berbakat sangat cemerlang hingga ditawari posisi sekjen.
Billy sudah berpacaran dengan Sofia (Agnes Naomi), tetapi ia mengalami masalah karena tidak bisa menikmati hubungan seksual. Atas bantuan Soleh (Fajar Nugra) si raja open BO, Billy bertemu dengan Gina (Naomi Zaskia). wanita open BO yang setuju untuk membantunya.
Namun, mereka terciduk jalan bersama sehingga citra Billy sebagai politisi muda memburuk. Maka Billy pun terpaksa harus pura-pura menikahi Gina menyelamatkan kariernya. Bisakah mereka meyakinkan publik dengan sandiwara ini?
Itulah tiga series yang sukses dibintangi Naomi Zaskia. Bagi kamu yang tertarik dengan serial Open BO Lagi, Vidio orisinal terbaru ini sudah disaksikan mulai 1 Juni mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
Syuting di Uzbekistan! Steffi Zamora dan Endy Arfian Adu Akting di Film Religi Pengin Hijrah
-
Aurora Ribero Terpilih Bintangi Film 'Komang', Kisah Nyata Raim Laode
-
3 Rekomendasi Series Garapan Hitmaker Studios, Tayang di WeTV!
Artikel Terkait
-
Biar Tak Disalahartikan, Luna Maya Beberkan Proses Adegan Panas di Serial Main Api
-
Biar Orang Tak Salah Paham, Luna Maya Ceritakan Proses Syuting Adegan Panas Serial Main Api
-
3 Rekomendasi Series Garapan Hitmaker Studios, Tayang di WeTV!
-
3 Series Maxime Bouttier yang Tayang Tahun 2024, Temanya Dark!
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?